Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

The Fucus7, Kiat Kembangkan Usaha ala Mohan Sawhney

Kompas.com - 16/10/2014, 13:27 WIB
Yoga Sukmana

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Semua perusahaan memiliki ambisi untuk menjadi perusahaan raksasa. Apalagi, dengan penguasaan pangsa pasar yang besar dan merek yang dikenal semua orang, setiap perusahaan mampu dengan mudah "mengeruk" pundi-pundi keuntungan.

Namun, ironisnya, ambisi besar itu banyak "membutakan" perusahaan-perusahaan sehingga melupakan sustainability (keberlanjutan) dan profitable growth (pertumbuhan dengan profitabilitas baik). Alhasil, banyak perusahaan menjadi besar tetapi "sakit" secara bisnis.

Director of Center for Research in Technology and Innovation Kellogg School of Management, Mohan Sawhney memberikan kiat-kiat dalam mencapai pertumbuhan yang berkelanjutan dengan profit meningkat tetapi dengan biaya yang dapat ditekan. Kiat-kiat itu terangkum dalam 7 tahapan yang diistilahkan Mohan sebagai The Focus7 yang dikemukakan Mahon dalam Business Leaders Forum di Jakarta, Kamis (16/10/2014.

Menurut salah satu dari 25 orang paling berpengaruh dalam e-Business menurut BusinessWeek itu, langkah pertama yang harus dilakukan oleh perusahaan adalah tahapan Discovery. Perusahaan harus memetakan potensi-potensi apa saja yang dapat dioptimalkan perusahaan.

Setelah itu lanjut Mohan, perusahaan harus fokus kepada strategi pengembangan potensi perusahaan. Langkahnya adalah dengan menentukan prioritas pada faktor-faktor yang paling mempengaruhi pertumbuhan.

Setelah menentukan priorias pengembangan potensi, langka berikutnya adalah Rallying Cry yang artinya memberikan informasi kepada seluruh elemen perusahan mengenai strategi yang sudah dibuat. "Hal yang penting berikunya adalah fokus kepada People dengan memperhatikan sumber daya manusia yang berenergi, potensial, dan passion besar," kata Mohan.

Sementara itu dalam tahapan selanjutnya, perusahaan harus melakukan execution. Caranya menurut dia, dengan mendelegasikan tugas kepada orang-orang yang sudah terpilih. Untuk memaksimalkan hasil dari tahapan execution, perusahaan diminta untuk memaksimalkan tahapan ke enam yaitu Organisasi.

Meskipun demikian, tahapan itu akan berguna jika perusahaan memiliki metrics yang valid dan reliabel. Fungsi metrics itu menurut Mohan dapat memberikan gambaran keberhasilan yang dicapai perusahaan.

Dengan The Focus7 itu, Mohan yakin perusahaan mampu mengembangkan bisnisnya sehingga mampu mencapai pertumbuhan yang bekelanjutan dengan profit yang terus meningkat tetapi tetap sehat secara keuangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com