Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Darmin: Paket Kebijakan III Cara Praktis Dorong Kegiatan Ekonomi

Kompas.com - 03/10/2015, 08:23 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah tengah menyiapkan paket kebijakan jilid III. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution menyebutkan dalam paket tersebut ada hal-hal yang praktis dalam menggerakkan kegiatan ekonomi.

"Sebetulnya soal-soal yang menyangkut dalam situasi ekonomi yang memang masih melambat, apa saja yang bisa dilakukan, yang praktis untuk mendorong kegiatan ekonomi," ucap Darmin di kantornya, Jakarta, Jumat (2/10/2015).

Beberapa kegiatan sebut Darmin yakni penurunan harga gas, bahan bakar minyak (BBM), dan listrik untuk industri. Selain pemerintah juga mengeluarkan kebijakan yang berkaitan dengan pembiayaan ekspor, dan ketenagakerjaan. (baca: Dongkrak Daya Beli Masyarakat, Harga BBM Turun Pekan Depan)

"Tapi ya kita masih akan rapat lagi untuk mempelajari prioritas apa yang akan diusulkan ke Presiden. Dan mungkin kita akan rapat dengan Presiden pada Senin sore, untuk bisa Selasa atau Rabu diumumkan," jelas Darmin.

Sementara untuk permintaan Presiden Jokowi agar harga BBM diturunkan, Darmin mengatakan harga BBM yang diturunkan kemungkinan besar adalah jenis yang dikonsumsi oleh industri.

"Bukan yang ke rumah tangga. Tapi jangan tanya saya, apa (jenis BBMnya)," ucap Darmin.

baca juga: Gubernur BI: Rencana Penurunan Harga BBM Jangan untuk Cari Popularitas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com