Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Outlook" Migas 2017: Perlu Belajar Lagi dari Takwil Mimpi Nabi Yusuf?

Kompas.com - 28/12/2016, 08:50 WIB
Palupi Annisa Auliani

Penulis


KOMPAS.com – Takwil Nabi Yusuf atas mimpi Raja Mesir tentang tujuh sapi gemuk dan tujuh sapi kurus, terus saja mendapatkan momentum untuk diingat sampai sekarang. Kondisi industri hulu minyak dan gas (migas) di Indonesia semestinya bukan perkecualian.

Takwil tersebut mengisyaratkan perlunya menyimpan dan mengelola hasil panen atau produksi selagi ada kelebihan, untuk mengantisipasi kebutuhan pada masa mendatang yang belum tentu baik lagi. Tanpa hal itu, krisis adalah niscaya.

Namun, fakta sering kali melupakan kisah turun-temurun ribuan tahun itu. Selama bertahun-tahun "dininabobokan" kisah negeri kaya sumber daya alam—termasuk migas—, Indonesia kini justru terancam krisis energi.

(Baca juga: Mitos atau Fakta, Indonesia Kaya Migas?)

Fakta mendapati, rasio antara penemuan cadangan baru terbukti dan yang sudah berproduksi (replacement reserve ratio atau RRR) migas Indonesia terus turun dari standar 100 persen.

Data Satuan Kerja Khusus Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) per 23 Desember 2016 menyebutkan, rata-rata RRR migas Indonesia hanya 35,8 persen. Tepatnya, RRR untuk minyak adalah 47,99 persen, sementara untuk gas 27,24 persen.

Dok SKK Migas Tren reserve replacemet ratio (RRR) industri hulu migas Indonesia

Bila kondisi ini berlanjut, bukan tidak mungkin Indonesia benar-benar akan “kehabisan” sumber cadangan migas dalam negeri. Terlebih lagi, sebagian besar pasokan migas Indonesia masih mengandalkan sumur tua.

Saat ini pun, Indonesia sudah menjadi net importer minyak sejak 2004 dan rawan menjadi net importir gas dalam waktu dekat, bila tak segera ada penemuan sumber cadangan terbukti migas.

(Simak juga: VIP “Membongkar Mitos Indonesia Kaya Migas”)

Lalu apa tantangan industri hulu migas nasional pada 2017?

"Untuk bisa meningkatkan produksi (migas) memerlukan dukungan teknologi yang mumpuni,” ungkap Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arcandra Tahar, Senin (19/12/2016),  seperti dikutip Antara.

Kebutuhan teknologi ini bahkan sudah mendesak sejak upaya pencarian cadangan baru migas. Menurut Kepala Humas SKK Migas, Taslim Z Yunus, tren eksplorasi akan makin mengarah ke kawasan timur Indonesia dan berlokasi di lautan dalam.

"Butuh teknologi yang makin tinggi dan biaya makin mahal, karenanya," kata Taslim, pada medio Juni 2016 dan diulang dalam beberapa kesempatan terpisah.

Di sinilah, lanjut dia, peran investor dalam skema investasi migas yang sekarang berlaku di Indonesia.

Adapun Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan mengatakan, saat ini produksi migas di dalam negeri ditengarai belum efisien.

"Karena itu kebijakan migas ke depan yang pertama adalah soal efisiensi produksi," kata Jonan, sebagaimana dikutip Antara.

Selain masalah memastikan pasokan, efisiensi produksi juga terkait dengan daya saing industri hulu migas nasional di tataran global. Merujuk survei yang digelar Fraser Institute pada 2015,  daya saing Indonesia di industri ini menempati posisi 113 dari 126 negara.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Gandeng Telkom Indonesia, LKPP Resmi Rilis E-Katalog Versi 6

Whats New
Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Ekonomi China Diprediksi Menguat pada Maret 2024, tetapi...

Whats New
Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Berbagi Saat Ramadhan, Mandiri Group Berikan Santunan untuk 57.000 Anak Yatim dan Duafa

Whats New
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang Sampai Mei, DJKA Ungkap Alasannya

Whats New
Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Bisnis Pakaian Bekas Impor Marak Lagi, Mendag Zulhas Mau Selidiki

Whats New
Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Cara Reaktivasi Penerima Bantuan Iuran BPJS Kesehatan

Work Smart
Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Kehabisan Tiket Kereta Api? Coba Fitur Ini

Whats New
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Badan Bank Tanah Siapkan Lahan 1.873 Hektar untuk Reforma Agraria

Whats New
Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Dukung Pembangunan Nasional, Pelindo Terminal Petikemas Setor Rp 1,51 Triliun kepada Negara

Whats New
Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Komersialisasi Gas di Indonesia Lebih Menantang Ketimbang Minyak, Ini Penjelasan SKK Migas

Whats New
Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Mulai Mei 2024, Dana Perkebunan Sawit Rakyat Naik Jadi Rp 60 Juta Per Hektar

Whats New
KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

KA Argo Bromo Anggrek Pakai Kereta Eksekutif New Generation per 29 Maret

Whats New
Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Mudik Lebaran 2024, Bocoran BPJT: Ada Diskon Tarif Tol Maksimal 20 Persen

Whats New
Jumlah Investor Kripto RI Capai 19 Juta, Pasar Kripto Nasional Dinilai Semakin Matang

Jumlah Investor Kripto RI Capai 19 Juta, Pasar Kripto Nasional Dinilai Semakin Matang

Whats New
Libur Lebaran, Injourney Proyeksi Jumlah Penumpang Pesawat Capai 7,9 Juta Orang

Libur Lebaran, Injourney Proyeksi Jumlah Penumpang Pesawat Capai 7,9 Juta Orang

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com