Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Portofolio Temasek Meningkat

Kompas.com - 04/07/2013, 16:16 WIB
Anastasia Joice

Penulis


SINGAPURA, KOMPAS.com - Pengelola investasi Singapura Temasek Holdings mengumumkan nilai portofolio mereka mencapai 215 miliar dollar Singapura hingga 31 Maret 2013. Nilai ini naik 17 miliar dollar Singapura dari sebelumnya 198 miliar dollar Singapura pada tahun sebelumnya.

Demikian keterangan tertulis dari S Dhanabalan, Chairman Temasek di Singapura, Kamis (4/7/2013).

“Tahun lalu, ada beberapa pertanda bahwa perekonomian global akan membaik. Risiko krisis finansial global sedikit berkurang, tetapi risiko structural belum sepenuhnya terpecahkan. Walaupun terjadi keguncanngan selama satu dekade terakhir ini, nilai portofolio Temasek sudah berlipat tiga dalam dollar Singapura dari hanya 61 miliar dollar Singapura pada Maret 2003 ketika epidemi SARS menghantam Asia. Kami meningkatkan eksposure di Amerika Utara dan Eropa, sementara Asia tetap menarik sebagian besar investasi kami. Kami tetap mengutamakan Asia dan optimistis dengan pertumbuhan kawasan pada jangka panjang,” kata Dhanabalan.

Temasek menjadi investor yang aktif dalam satu dekade terakhir ini. Total nilai investasi mencapai 159 miliar dollar Singapura. Investasi terbaru yang dibuat setelah Maret 2003 memberikan imbal hasil yang disetahunkan sebesar 20 persen dalam 10 tahun terakhir ini.

Investasi ini antara lain antara lain adalah tambahan investasi di perusahaan-perusahaan yang sebelumnya telah dimiliki seperti DBS dan CapitaLand. Sementara portofolio Temasek yang lebih dahulu seperti kepemilikan pada SingTel dan Singapore Airlines memberikan imbal hasil tahunan sebesar 16 persen.

“Kami terus berinvestasi pada sektor-sktor yang mendukung transformasi ekonomi dengan potensi pertumbuhan jangka panjang di Asia dan kawasan lain,” kata Dhanabalan.

Secara geografis, investasi Temasek di Singapura menempati porsi terbesar, sebesar 30 persen, dan China 23 persen berdasarkan aset. Sementara investasi di Amerika Utara dan Eropa bertumbuh 12 persen selama tahun ini, dengan investasi pada sektor energy dan sumber daya alam, serta sektor lain seperti pada Evonik, sebuah perusahaan kimia Jerman.

Investasi pada pasar berkembang seperti pembelian saham pada PT Matahari Putra Prima Tbk, operator hypermarket di Indonesia juga investasi pada Halkbank, sebuah bank di Turki yang melayani perbankan untuk usaha kecil menengah.

“Kami berfikir dan bertindak sebagai pemilik portofolio Temasek. Kami hampir seluruhnya berinvestasi pada saham. Hal itu berarti akan banyak menghadapi volatilitas, seperti yang telah terlihat dalam 10 tahun terakhir ini. Kami bersiap untuk menghadapi guncangan di pasar karena dengan berinvestasi pada saham berarti kami mengharapkan tingkat imbal hasil yang tinggi dalam jangka panjang,” ujar Ho Ching, Direktur Eksekutif dan CEO Temasek.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Di Perda Klungkung, Justru Bukan Warung Madura yang Dilarang Buka 24 Jam, tapi Ritel Modern

Di Perda Klungkung, Justru Bukan Warung Madura yang Dilarang Buka 24 Jam, tapi Ritel Modern

Whats New
Harga BBM Vivo dan BP Kompak Naik Per 1 Mei 2024, Cek Rinciannya!

Harga BBM Vivo dan BP Kompak Naik Per 1 Mei 2024, Cek Rinciannya!

Whats New
Gerakan Serikat Buruh Minta Prabowo Cabut UU Cipta Kerja, Ini Alasannya

Gerakan Serikat Buruh Minta Prabowo Cabut UU Cipta Kerja, Ini Alasannya

Whats New
Emiten Menara Telko Tower Bersama Catatkan Pendapatan Rp 1,7 Triliun Per Kuartal I 2024

Emiten Menara Telko Tower Bersama Catatkan Pendapatan Rp 1,7 Triliun Per Kuartal I 2024

Whats New
Kinerja 2023 'Kinclong', Emiten TI ATIC Sasar Pasar Baru Konsultasi Cloud pada 2024

Kinerja 2023 "Kinclong", Emiten TI ATIC Sasar Pasar Baru Konsultasi Cloud pada 2024

Whats New
Bela Warung Madura, Menteri Teten: Jangan Sampai Tersisih oleh Ritel Modern

Bela Warung Madura, Menteri Teten: Jangan Sampai Tersisih oleh Ritel Modern

Whats New
Info Lengkap Mata Uang Riyal ke Rupiah

Info Lengkap Mata Uang Riyal ke Rupiah

Whats New
Hindari Macet Demo Buruh 1 Mei, KAI Ubah Operasional 12 Kereta Api

Hindari Macet Demo Buruh 1 Mei, KAI Ubah Operasional 12 Kereta Api

Whats New
Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Whats New
Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Whats New
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Rabu 1 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Rabu 1 Mei 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
7 Bandara Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

7 Bandara Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

Whats New
Harga Bahan Pokok Rabu 1 Mei 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Harga Bahan Pokok Rabu 1 Mei 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Whats New
Emiten Kendaraan Listrik VKTR Catat Pendapatan Bersih Rp 205 Miliar per Kuartal I-2024

Emiten Kendaraan Listrik VKTR Catat Pendapatan Bersih Rp 205 Miliar per Kuartal I-2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com