Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yusuf Mansur: Waspadai "Copy Paste" Patungan Usaha

Kompas.com - 22/07/2013, 13:23 WIB
Didik Purwanto

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Ustaz Yusuf Mansur mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai bisnis serupa (copy paste) dengan patungan usaha yang telah didirikannya. Pihaknya tidak ingin masyarakat dirugikan atas bisnis serupa tersebut.

"Saya pesan ke masyarakat, kalau ada investasi serupa, jangan ambil risiko. Jangan sampai nanti ada copy paste yang masyarakat jadi rugi," kata Yusuf Mansur saat ditemui selepas pemeriksaan di kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Jakarta, Senin (22/7/2013).

Selama ini, masyarakat memang menaruh kepercayaan kepada ustaz kondang ini untuk menginvestasikan dananya dan dikelola oleh Yusuf Mansur.

Bahkan, hingga saat ini, investasi tersebut sudah membuahkan hasil, yaitu mengakuisisi Hotel Horison di kawasan Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Banten. Hotel inilah yang akan menjadi hotel bagi jemaah haji dan umrah setiap tahunnya dan akan memberikan keuntungan bagi investor.

Namun, ke depan, kata Yusuf, bisa saja orang lain akan memanfaatkan peluang ini dengan membuat usaha serupa, bahkan memuat foto Yusuf Mansur untuk legitimasi usaha tersebut. "Masyarakat mesti pakai pikirannya juga. Selama ini terima kasih sudah taruh (dana) di saya. Mungkin melihat muka saya kali. Tapi, hati-hati jika kemudian ada yang meniru," katanya.

Kekhawatiran ini yang menjadi perhatian Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Selama ini, banyak investasi bodong yang beredar di masyarakat sehingga pihak OJK mewaspadai masyarakat yang terlibat investasi tanpa legalitas usaha tersebut.

Sesuai perannya, OJK ingin melindungi masyarakat terhadap investasi tidak jelas yang beredar di masyarakat sehingga investasi apa pun harus seizin OJK. "Intinya, kalau nanti investasi, jangan sampai dibawa lari (oleh yang punya). Masyarakat sendiri jadinya yang rugi," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Cetak Rekening Koran BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri via Online

Cara Cetak Rekening Koran BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri via Online

Spend Smart
Daftar UMK Kota Surabaya 2024 dan 37 Daerah Lain di Jawa Timur

Daftar UMK Kota Surabaya 2024 dan 37 Daerah Lain di Jawa Timur

Whats New
Menhub Pastikan Bandara Juanda Surabaya Siap Layani Penerbangan Haji 2024

Menhub Pastikan Bandara Juanda Surabaya Siap Layani Penerbangan Haji 2024

Whats New
Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Whats New
Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Whats New
Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Earn Smart
Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Whats New
Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Whats New
Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Whats New
Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Whats New
IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

Whats New
Mengintip 'Virtual Assistant,' Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Mengintip "Virtual Assistant," Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Work Smart
Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Whats New
Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Whats New
Soroti Harga Tiket Pesawat Mahal, Bappenas Minta Tinjau Ulang

Soroti Harga Tiket Pesawat Mahal, Bappenas Minta Tinjau Ulang

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com