Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

GE Raup Pendapatan Rp 484 Triliun di Kuartal IV-2013

Kompas.com - 17/01/2014, 20:43 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Perusahaan raksasa asal Amerika Serikat, General Electric (GE) pada hari ini, Jumat (17/1/2014) mengumumkan perolehan pendapatan pada kuartal IV 2013, yang naik sebesar 5 persen, yang ditopang oleh seluruh segmen bisnisnya.

GE, yang masuk di berbagai segmen bisnis yang mencakup energ, aviasi, asuransi kesehatan serta sektor industri yang lain, menyatakan pada akhir kuartal IV pendapatan mencapai 40,4 miliar dollar AS atau sekitar Rp 484,8 triliun. Dari jumlah itu, perseroan meraup laba sebesar 4,2 miliar dollar AS.

CEO GE, Jeff Immelt menyebutkan pada kuartal IV-2013, kinerja keuangan perseroan cukup baik, meskipun dalam kondisi perekonomian yang bervariasi. "Kami melihat kondisinya bagus, terutama dari negara-negara berkembang. Dalam hal ini, perekonomian menguat di AS dan bervariasi di Eropa," ujar Immelt.

"Kami telah mencapai kinerja yang cukup kuat pada tahun lalu, dan kami cukup senang dengan pencapaian tersebut," lanjutnya.

GE menyebutkan pada kuartal IV-2013, nilai pesanan yang datang dari AS naik 8 persen, sedangkan pesanan dari pasar Eropa hanya tumbuh 3 persen. Adapun pesanan dari negara-negara berkembang tumbuh 13 persen.

Sementara itu, jumlah pesanan peralatan dan jasa yang telah masuk ke perseroan mencapai 244 miliar dollar AS, dan itu merupakan rekor baru yang dicatat GE.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com