Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BNI dan BRI Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana

Kompas.com - 21/01/2014, 18:12 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua bank BUMN, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) masing-masing memberikan bantuan kepada korban bencana alam di berbagai daerah.

Corporate Secretary BNI Tribuana Tunggadewi menuturkan, bantuan diserahkan kepada korban bencana banjir di Jakarta, Banten dan Jawa Barat. Perseroan juga memberikan bantuan untuk korban letusan Gunung Sinabung Sumatra Utara.

“Paket bantuan yang disampaikan adalah berupa mie instan, air mineral, biskuit, makanan bayi, telur, ikan kaleng (sarden), makanan siap saji (kotak) minyak, dan beras,” ujar Tribuana dalam keterangan resminya Selasa (21/1/2014).

Pendistribusian bantuan BNI kepada korban banjir tersebut mulai dilaksanakan sejak hari Sabtu (18/1/2014). Pada saat yang sama, perseroan memastikan bahwa pengamanan atas outlet dan Anjungan Tunai Mandiri atau ATM di daerah terkena bencana diberikan semaksimal mungkin.

Sejauh ini BNI mencatat banjir telah menyebabkan sejumlah outlet dan ATM terendam air, aliran listrik mati, dan akses menuju outlet atau ATM terhalang.

Sementara itu, BRI menyalurkan bantuan sebesar Rp 2,3 miliar untuk para korban bencana di sejumlah daerah. Untuk di Jakarta bantuan diberikan dalam bentuk 6.500 paket makanan siap saji, 600 sarung, serta 30.000 paket sembako di 18 titik pengungsian.

“Kami juga siagakan Posko layanan kesehatan yang telah melayani lebih dari 5.000 pasien, dan bantuan relawan pembersih MCK (mandi, cuci, kakus) di lokasi pengungsian,” ujar Sekretaris Perusahaan BRI Muhamad Ali menyebutkan.

Sementara itu, untuk korban bencana Gunung Sinabung, BRI mengirimkan bantuan tikar, selimut, sarung, kaos kaki, sembako, pakaian seragam anak, dan kebutuhan bayi, serta pakaian dalam senilai lebih dari Rp 900 juta.

Bantuan disalurkan melalui posko utama di Kota Kabanjahe dan sebagian lagi disalurkan langsung ke titik – titik pengungsian.

Untuk wilayah Manado, BRI juga telah mengirimkan bantuan antara lain perahu karet, tenda pengungsi, alat penyedot lumpur, rompi pelampung, selimut, sarung serta 1 unit posko pengungsi bekerja sama dengan TNI AL, yang melayani makan dan minum gratis bagi pengungsi, yang secara keseluruhan  bernilai lebih dari Rp 500 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Dukung Kemajuan Faskes, Hutama Karya Percepat Pembangunan RSUP Dr Sardjito dan RSUP Prof Ngoerah

Whats New
Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Bantuan Pangan Tahap 2, Bulog Mulai Salurkan Beras 10 Kg ke 269.000 KPM

Whats New
Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Menperin: PMI Manufaktur Indonesia Tetap Ekspansif Selama 32 Bulan Berturut-turut

Whats New
Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Imbas Erupsi Gunung Ruang: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup, 6 Bandara Sudah Beroperasi Normal

Whats New
Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Jumlah Penumpang LRT Jabodebek Terus Meningkat Sepanjang 2024

Whats New
Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Hingga Maret 2024, BCA Syariah Salurkan Pembiayaan ke UMKM Sebesar Rp 1,9 Triliun

Whats New
Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Antisipasi El Nino, Mentan Amran Dorong Produksi Padi NTB Lewat Pompanisasi

Whats New
Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Harga Emas ANTAM: Detail Harga Terbaru pada Jumat 3 Mei 2024

Spend Smart
Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Keberatan Penetapan Besaran Bea Masuk Barang Impor, Begini Cara Ajukan Keberatan ke Bea Cukai

Whats New
Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Ada Penyesuaian, Harga Tiket Kereta Go Show Naik per 1 Mei

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Whats New
Melirik Potensi Bisnis Refraktori di Tengah Banjir Material Impor

Melirik Potensi Bisnis Refraktori di Tengah Banjir Material Impor

Whats New
IHSG Bergerak Tipis di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

IHSG Bergerak Tipis di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

Whats New
Harga Emas Terbaru 3 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 3 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Pertamina Geothermal Kantongi Laba Bersih Rp 759,84 Miliar per Kuartal I-2024

Pertamina Geothermal Kantongi Laba Bersih Rp 759,84 Miliar per Kuartal I-2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com