Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerintah Bantah Sengaja Lemahkan Rupiah

Kompas.com - 13/03/2015, 12:37 WIB
Estu Suryowati

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil memastikan, pemerintah tidak melakukan pembiaran terhadap pelemahan nilai tukar rupiah, demi mengejar pertumbuhan ekonomi.

"Indonesia tidak punya kepentingan (dengan melemahkan rupiah). Target pertumbuhan ekonomi kita masih sesuai APBN," kata Sofyan di Jakarta, Jumat (13/3/2015).

Sesuai Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan 2015, pertumbuhan ekonomi tahun ini dipatok 5,7 persen.

Sofyan menegaskan, pelemahan rupiah hari ini bukan disebabkan faktor-faktor domestik.

"Bukan didorong oleh pemerintah. Bahkan, BI menjaga pasar supaya swing-nya tidak terlalu besar. Saya kira kita tahu, semua negara mengalami hal yang sama akibat membaiknya ekonomi Amerika Serikat," lanjut Sofyan.

Baca juga: Rupiah Anjlok, Pemerintah Bantah Intervensi Bank Indonesia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com