Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mentan: Stok Daging Cukup hingga Empat Bulan

Kompas.com - 12/08/2015, 14:40 WIB

BANJARMASIN, KOMPAS.com - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengatakan, stok daging secara nasional masih mencukupi untuk memenuhi kebutuhan hingga empat bulan ke depan. Dengan demikian, kata dia, tidak ada alasan bagi pedagang menaikkan harga.

Menurut Amran, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan para pengusaha maupun peternak yang menyatakan persediaan hewan ternak cukup untuk memenuhi kebutuhan daging hingga empat bulan ke depan.

"Dari hasil identifikasi, stok daging cukup hingga tiga bulan, kemudian ditambah 50 ribu ternak, jadi cukup hingga empat bahkan lima bulan," kata Amran di Banjarmasin, Rabu (12/8/2015), seperti dikutip Antara.

Amran juga memastikan, stok sapi tidak akan bermasalah hingga Lebaran Idul Adha yang tinggal tiga minggu lagi. Pihaknya berkomitmen hanya akan mengeluarkan surat rekomendasi sesuai dengan kebutuhan, bukan sesuai keinginan sekelompok orang.

"Jadi saya harap kondisi ini bisa dipahami oleh masyarakat, karena kenyataannya stok daging kita cukup," katanya.

Kedatangan Menteri Pertanian ke Kalimantan Selatan untuk melakukan panen raya di Kabupaten Barito Kuala sekaligus membuka rapat kerja peningkatan produksi pertanian di Graha Abdi Persada, Banjarmasin, Selasa (11/8/2015).

Dari Kalimantan Selatan, Menteri Pertanian rencananya ke Kalimantan Timur untuk melihat potensi produksi pangan yang bisa dikembangkan dan didukung oleh pusat.

"Dalam satu minggu ini, saya berkeliling ke Kalimantan, untuk melihat secara langsung potensi pertanian yang bisa dikembangkan guna mendukung swasembada pangan nasional," katanya.

Menurut Amran, kini pihaknya telah menyiapkan 30.000 indukan dan IB 3,8 juta untuk pengembangan sektor peternakan.

"Termasuk di Kalimantan Selatan, yang juga memiliki potensi besar untuk pengembangan sektor peternakan sapi, dan ini akan kita dorong terus," katanya.

Tahun ini, kata dia, seluruh rencana pengembangan tersebut mulai dilaksanakan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Toko Marine Hadirkan Platform untuk Tingkatkan 'Employee Benefit'

Toko Marine Hadirkan Platform untuk Tingkatkan "Employee Benefit"

Whats New
Cara Cetak Rekening Koran BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri via Online

Cara Cetak Rekening Koran BCA, BRI, BNI, dan Bank Mandiri via Online

Spend Smart
Daftar UMK Kota Surabaya 2024 dan 37 Daerah Lain di Jawa Timur

Daftar UMK Kota Surabaya 2024 dan 37 Daerah Lain di Jawa Timur

Whats New
Menhub Pastikan Bandara Juanda Surabaya Siap Layani Penerbangan Haji 2024

Menhub Pastikan Bandara Juanda Surabaya Siap Layani Penerbangan Haji 2024

Whats New
Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Kian Menguat, Harga Bitcoin Kembali Tembus 67.000 Dollar AS per Keping

Whats New
Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Sri Mulyani: Barang Non Komersial Tak Akan Diatur Lagi dalam Permendag

Whats New
Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Lebih Murah dari Saham, Indodax Sebut Banyak Generasi Muda Pilih Investasi Kripto

Earn Smart
Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Jokowi Minta Bea Cukai dan Petugas Pelabuhan Kerja 24 Jam Pastikan Arus Keluar 17.304 Kontainer Lancar

Whats New
Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Dukung Ekonomi Hijau, Karyawan Blibli Tiket Kumpulkan 391,96 Kg Limbah Fesyen

Whats New
Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Relaksasi Aturan Impor, Sri Mulyani: 13 Kontainer Barang Bisa Keluar Pelabuhan Tanjung Priok Hari Ini

Whats New
Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Produsen Refraktori BATR Bakal IPO, Bagaimana Prospek Bisnisnya?

Whats New
IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

IHSG Menguat 3,22 Persen Selama Sepekan, Ini 10 Saham Naik Paling Tinggi

Whats New
Mengintip 'Virtual Assistant,' Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Mengintip "Virtual Assistant," Pekerjaan yang Bisa Dilakukan dari Rumah

Work Smart
Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Tingkatkan Kinerja, Krakatau Steel Lakukan Akselerasi Transformasi

Whats New
Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Stafsus Sri Mulyani Beberkan Kelanjutan Nasib Tas Enzy Storia

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com