Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penerimaan Perpajakan 2015 Kurang Rp 430 Triliun

Kompas.com - 01/12/2015, 15:42 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) mengakui, realisasi penerimaan pajak pada 2015 Rp 1.294,3 triliun masih jauh dari target.

Hingga akhir tahun, pemerintah memastikan tak mungkin mencapai target tersebut. "Kita masih kekurangan pajak Rp 430 triliun sesuai dengan target," ujar Jusuf Kalla di acara Indonesia Ekonomi Outlook 2015 di Jakarta, Selasa (1/12/2015).

"Kita terbuka saja, kita tidak mungkin pada Desember ini pendapatan pajak Rp 400 triliun, itu berarti kita kekurangan penerimaan pajak," lanjut Wapres.

Menurut Kalla, ada dua solusi agar kondisi keuangan negara tetap terjaga. Pertama yakni mengurangi pengeluaran dan kedua yakni menambah utang untuk menutup defisit.

Selain itu, Wapres juga menuturkan bahwa dampak dari defisit itu bisa terasa kepada masyakarat.

Pasalnya, pemerintah dipastikan tak akan mampu menyediakan bantuan sosial yang cukup besar untuk masyarakat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com