Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wow, Inflasi di Negara Ini Akan Tembus 1.000 Persen!

Kompas.com - 13/04/2016, 16:04 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber CNN

NEW YORK, KOMPAS.com — Kalau Anda berpikir inflasi di Indonesia sudah terbilang tinggi, tampaknya Anda harus berpikir ulang. Pasalnya, ada negara yang tingkat inflasinya diprediksi bakal menembus 1.000 persen.

Menurut laporan yang dirilis Dana Moneter Internasional (IMF), inflasi di Venezuela diproyeksikan pada angka 481 persen pada 2016 ini. Adapun inflasi untuk tahun 2017 akan menjulang ke angka 1.642 persen.

"Venezuela tengah mengarah ke kondisi hiperinflasi," kata Kathryn Rooney Vera, direktur riset di BullTrick Capital Markets di Miami, Amerika Serikat.

IMF juga memproyeksikan, Venezuela akan memiliki angka pengangguran hingga 17 persen pada tahun 2016, dan menanjak ke hampir 21 persen pada tahun 2017. Selama ini, negara di Amerika Selatan itu amat jarang memublikasikan data ekonominya.

"Venezuela mengalami krisis ekonomi yang sangat parah. Ini bukan resesi, melainkan depresi," ujar Francisco Rodriguez, ekonom di Bank of America Merrill Lynch.

Inflasi sudah menjadi masalah yang serius di Venezuela. Pada bulan Januari lalu, Pemerintah Venezuela menyatakan, inflasi meroket 141 persen hingga bulan September 2015. Artinya, harga segala barang naik drastis.

Harga bahan pangan pokok, seperti susu, gula, dan tepung, meroket amat tinggi. Selain itu, persediaan barang kebutuhan seperti tisu toilet dan sabun mandi sangat tipis hingga beberapa hotel meminta para tamu membawa sendiri kedua barang tersebut dari rumah.

Ekonomi Venezuela begitu terlilit masalah, dan anjloknya harga minyak dunia membuat kondisi semakin parah. Venezuela memiliki cadangan minyak terbesar dunia, dan 95 persen ekspornya adalah minyak.

Singkatnya, Venezuela amat menggantungkan perekonomiannya pada minyak. Dengan harga minyak yang masih rendah, masalah yang dialami Venezuela kian menumpuk. Negara itu tidak bisa membayar impor bahan pangan dan medis dasar, yang membuat banyak warga tidak memiliki akses pada bahan pangan pokok dan medis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

Whats New
Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Whats New
Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Whats New
OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Viral Video Youtuber Korsel Diajak Mampir ke Hotel, Ini Tanggapan Kemenhub

Whats New
Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Finaccel Digital Indonesia Berubah Nama jadi KrediFazz Digital Indonesia

Whats New
Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Dampak Fluktuasi Harga Pangan Awal 2024

Whats New
Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Mengenal 2 Fitur Utama dalam Asuransi Kendaraan

Earn Smart
Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Penggunaan Gas Domestik Didominasi Industri, Paling Banyak Industri Pupuk

Whats New
Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com