Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Barang-barang yang Dibawa Rombongan Raja Arab Saudi ke Indonesia

Kompas.com - 24/02/2017, 19:01 WIB
Achmad Fauzi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Jasa Angkasa Semesta Tbk (JAS) telah ditunjuk untuk melayani pelaksanaan ground handling dari penerbangan rombongan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulazis Al-Saud.

Dalam hal ini, JAS juga melayani pengiriman kargo barang-barang milik rombongan Raja Arab Saudi. Lantas, barang apa saja yang diangkut PT JAS?

Presiden Direktur JAS Adji Gunawan menerangkan, perusahaan mengangkut sebanyak 459 ton barang dari rombongan Raja Arab Saudi. Dari jumlah tersebut, sebanyak 63 ton diangkut melalui Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta, sedangkan 396 ton diangkut melalui Bandara Ngurah Rai Denpasar.

"Kami telah mengangkut makanan dan minuman untuk Raja Arab, peralatan kerja. Selain itu, kita juga angkut furnitur dan mesin X-ray," ujar Adji di dalam konferensi pers di Bandara Halim Jakarta, Jumat (24/2/2017). 

Selain itu, terang Adji, perusahaan juga mengangkut empat unit mobil merek Mercy tipe S600 yang telah didatangkan masing-masing pada tanggal 23 Februari 2017 di Bandara Halim Perdanakusumah Jakarta, dan 18 Februari 2017 di Bandara Ngurah Rai Denpasar.

Sementara itu, Station Manager JAS Bandara Halim Perdanakusuma Satriana menuturkan, perusahaan juga mengangkut dua tangga elektrik seperti eskalator khusus yang difungsikan sebagai tangga turun pesawat Raja Arab Saudi.

Tangga tersebut juga telah datang di dua bandara tersebut pada tanggal 21 Februari 2017 dan 22 Februari 2017.

Menurut Satriana, dalam menurunkan dua elektrik eskalator tersebut dibutuhkan alat pengangkut kargo atau main deck loader (MDL) dengan kapasitas 32 ton. Hal ini karena bobotnya cukup berat sehingga harus menggunakan MDL khusus.

Seperti diberitakan, kargo dari rombongan Raja Arab Saudi telah berdatangan di Bandara Halim Perdanakusuma dan Bandara Ngurah Rai sejak Selasa (21/2/2017) dini hari hingga subuh, dan pengiriman ini akan berlangsung sampai Kamis (23/2/2017).

Salah satu kargo spektakuler yang diangkut adalah tangga motorik atau eskalator yang biasa digunakan oleh Raja Salman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesawat SQ321 Alami Turbulensi, Ini Kata CEO Singapore Airlines

Pesawat SQ321 Alami Turbulensi, Ini Kata CEO Singapore Airlines

Whats New
10 Daerah Penghasil Karet Terbesar di Indonesia

10 Daerah Penghasil Karet Terbesar di Indonesia

Whats New
5 Dekade Hubungan Indonesia-Korsel, Kerja Sama Industri, Perdagangan, dan Transisi Energi Meningkat

5 Dekade Hubungan Indonesia-Korsel, Kerja Sama Industri, Perdagangan, dan Transisi Energi Meningkat

Whats New
Negara Penghasil Karet Terbesar Ketiga di Dunia adalah Vietnam

Negara Penghasil Karet Terbesar Ketiga di Dunia adalah Vietnam

Whats New
OJK Cabut Izin BPR Bank Jepara Artha di Jawa Tengah

OJK Cabut Izin BPR Bank Jepara Artha di Jawa Tengah

Whats New
Efek Taylor Swift, Maskapai Penerbangan Catat Lonjakan Perjalanan Udara ke Eropa

Efek Taylor Swift, Maskapai Penerbangan Catat Lonjakan Perjalanan Udara ke Eropa

Whats New
Bukan Hanya Bitcoin, Aset Kripto 'Alternatif' Juga Kian Menguat

Bukan Hanya Bitcoin, Aset Kripto "Alternatif" Juga Kian Menguat

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BNI hingga Bank Mandiri

Whats New
Kemenhub Sebut Kenaikan TBA Tiket Pesawat Tunggu Momen yang Tepat

Kemenhub Sebut Kenaikan TBA Tiket Pesawat Tunggu Momen yang Tepat

Whats New
Tiga Negara di Dunia dengan Jumlah Penduduk Terbesar, India Juaranya

Tiga Negara di Dunia dengan Jumlah Penduduk Terbesar, India Juaranya

Whats New
Proses Studi Kelayakan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Bakal Dilanjutkan Pemerintahan Prabowo-Gibran

Proses Studi Kelayakan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Bakal Dilanjutkan Pemerintahan Prabowo-Gibran

Whats New
Cek Harga Bahan Pokok, KPPU Sidak Pasar di 7 Kota

Cek Harga Bahan Pokok, KPPU Sidak Pasar di 7 Kota

Whats New
Kebijakan Impor Terbaru Dinilai Bisa Normalkan Pasar

Kebijakan Impor Terbaru Dinilai Bisa Normalkan Pasar

Whats New
Jadi Tuan Rumah ITS Asia Pacific Forum, Indonesia Bakal Pamerkan Transportasi di IKN

Jadi Tuan Rumah ITS Asia Pacific Forum, Indonesia Bakal Pamerkan Transportasi di IKN

Whats New
Apindo Nilai Kolaborasi TikTok Shop-Tokopedia Bisa Pacu Transformasi Digital di RI

Apindo Nilai Kolaborasi TikTok Shop-Tokopedia Bisa Pacu Transformasi Digital di RI

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com