Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Periksa Jajaran Pejabat Pajak, Kemenkeu Harus Terbuka

Kompas.com - 26/02/2017, 12:36 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Eksekutif Center for Indonesia Taxiation Analysis (CITA) Yustinus Prastowo menyarankan agar Kementerian Keuangan (Kemenkeu) membuka hasil pemeriksaan internal seluruh pejabat Direktorat Jenderal Pajak (Ditjen Pajak).

Pemeriksaan itu masih terkait kasus dugaan suap yang menyeret Kasubdit Bukti Permulaan Direktorat Penegakan Hukum DJP Handang Soekarno. Saat ini kasus itu masih terus didalami Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Umumkan secara terbuka siapa yang melakukan pelanggaran, jenis pelanggaran dan sanksinya (ke publik)," ujar Yustinus kepada Kompas.com, Minggu (26/2/2017).

Menurutnya, keterbukaan hasil pemeriksaan internal terhadap pejabat pajak perlu dilakukan. Sebab akan membantu memulihkan kepercayaan publik kepada institusi Direktorat Jenderal Pajak.

Selain itu, sikap terbuka dan ketegasan Kemenkeu juga diyakini akan mampu meningkatkan kredibilitas para pegawai pajak. Terlebih Direktorat Jenderal Pajak baru saja tertimpa kasus suap oknum pejabatnya.

Pemeriksaan internal sebenarnya sudah merupakan standar baku Kemenkeu untuk menemukan pelanggaran pelanggaran etik dan administratif jajarannya. Bila terbukti, maka akan dijatuhkan sanksi adiministrasi.

"Jika dibandingkan dengan pemeriksaan KPK, seharusnya bisa lebih cepat diselesaikan karena scope lebih sempit dan sanksi pun jelas," kata Yustinus.

Sementara itu KPK sendiri sudah memeriksa sejumlah pejabat Direktorat Jenderal Pajak terkait kasus suap Handang Soekarno oleh Country Director PT EK Prima Ekspor Indonesia (EKP).

Pejabat pajak yang diperiksa diantaranya Dirjen Pajak Ken Dwijugiaseteadi dan Kepala Kanwil Direktorat Jendral Pajak Jakarta Khusus Muhammad Haniv.

Atas kasus tersebut, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan bahwa internal Kemenkeu sudah melakukan pemeriksaan internal kepada seluruh pejabat pajak. Sayangnya perempuan yang kerap disapa Ani itu belum mau mengungkapkan hasilnya.

Kompas TV Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, berharap negara lain juga turut membuka nasabah banknya dalam pertukaran informasi keuangan. Saat ini, pemerintah Indonesia masih menyiapkan aturan agar otoritas pajak bisa membuka data nasabah.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Emiten Nikel IFSH Catat Penjualan Rp 170 Miliar di Kuartal I 2024

Whats New
Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Starlink Telah Kantongi Surat Uji Laik Operasi di Indonesia

Whats New
Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Laba Bersih BNI Naik 2,03 Persen Menjadi Rp 5,3 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Bank Mandiri Jaga Suku Bunga Kredit di Tengah Tren Kenaikan Biaya Dana

Whats New
Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Bukan Dibebaskan Bea Cukai, Denda Impor Sepatu Bola Rp 24,74 Juta Ditanggung DHL

Whats New
Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Kerja Sama dengan PBM Tangguh Samudera Jaya, Pelindo Optimalkan Bongkar Muat di Pelabuhan Tanjung Priok

Whats New
DANA dan Jalin Sepakati Perluasan Interkoneksi Layanan Keuangan Digital

DANA dan Jalin Sepakati Perluasan Interkoneksi Layanan Keuangan Digital

Whats New
Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18 pada Kuartal I-2024

Kredit UMKM Bank DKI Tumbuh 39,18 pada Kuartal I-2024

Whats New
Penyaluran Kredit Bank Mandiri Capai Rp 1.435 Triliun pada Kuartal I-2024

Penyaluran Kredit Bank Mandiri Capai Rp 1.435 Triliun pada Kuartal I-2024

Whats New
Imbas Boikot, KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai

Imbas Boikot, KFC Malaysia Tutup Lebih dari 100 Gerai

Whats New
Gapki Tagih Janji Prabowo Bentuk Badan Sawit

Gapki Tagih Janji Prabowo Bentuk Badan Sawit

Whats New
Pameran Franchise dan Lisensi Bakal Digelar di Jakarta, Cek Tanggalnya

Pameran Franchise dan Lisensi Bakal Digelar di Jakarta, Cek Tanggalnya

Smartpreneur
Akvindo Tegaskan Tembakau Alternatif Bukan buat Generasi Muda

Akvindo Tegaskan Tembakau Alternatif Bukan buat Generasi Muda

Whats New
Allianz Syariah Bidik Target Pengumpulan Kontribusi Capai 14 Persen Sepanjang 2024

Allianz Syariah Bidik Target Pengumpulan Kontribusi Capai 14 Persen Sepanjang 2024

Whats New
Laba Bersih Astra International Rp 7,46 Triliun pada Kuartal I 2024

Laba Bersih Astra International Rp 7,46 Triliun pada Kuartal I 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com