Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MNC Securities: IHSG Masih Mungkin Naik Didorong Faktor Eksternal

Kompas.com - 21/04/2017, 08:42 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di akhir pekan Jumat (21/4/2017) diperkirakan masih memiliki potensi kenaikan didorong faktor eksternal.

Kepala riset MNC Securities Edwin Sebayang mengatakan, indeks Dow Jones menguat 0,85 persen, dan indeks harga saham emiten asal Indonesia yang diperdagangkan di bursa Amerika Serikat I Shares MSCI Indonesia ETF (EIDO) naik 1,09 persen.

Sementara itu harga nikel juga naik 1,09 persen. “Ini menjadikan IHSG diperkirakan rebound alias menguat di hari Jumat,” kata Edwin kepada Kompas.com.

Pada penutupan perdagangan kemarin Kamis (20/4/2017) IHSG ditutup melemah tipis 11,21 poin (0,20 persen) di level 5.595,31 setelah sempat dibuka cukup optimistis di awal sesi perdagangan.

Edwin memperkirakan, pada perdagangan hari ini IHSG akan bergerak dalam rentang 5.572-5.641.

Sementara itu nilai tukar rupiah terhadap dollar AS diperkirakan berada di kisaran 13.190-13.290.

MNC Securities memberikan rekomendasi ‘buy’ untuk saham-saham TLKM, ADRO, CPIN, ISSP, BBTN, MNCN, BMTR, BHIT dan SRTG.

Rekomendasi Buy on Weakness (VBoW) atau membeli saham mendekati angka paling bawah yang di tentukan, yakni untuk saham WSKT, WIKA, PTPP, ADHI, UNTR, ASII, BBNI, dan AKRA.

"Selain itu juga untuk ITMG, JPFA, TOTL, PTBA, HRUM, SMGR, dan PGAS,” kata Edwin.

Prospek PTBA

 

Kemarin PTBA melaporkan pada tahun ini perseroan menargetkan kenaikan penjualan batu bara menjadi 27,29 juta ton atau naik 31 persen dibandingkan realisasi 2016 yang sebesar 20,75 juta ton.

Sebanyak 15,93 juta ton atau 58 persen di antaranya ditargetkan untuk pemenuhan domestik, sisanya diekspor.

PTBA menargetkan produksi sebanyak 27,09 juta ton, terdiri dari 24,07 juta ton berasal dari produksi sendiri, dan sisanya dari pembelian batu bara.

Target produksi ini naik 30 persen dari realisasi 2016 yang sebesar 20,82 juta ton.

(Baca: Anies-Sandi Menang, Saham-saham HT dan Sandiaga Uno Bakal "Terbang"?)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Menteri ESDM Pastikan Perpanjangan Izin Tambang Freeport Sampai 2061

Whats New
Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan 'Daya Tahannya'

Pertumbuhan Ekonomi 5,11 Persen, Sri Mulyani: Indonesia Terus Tunjukan "Daya Tahannya"

Whats New
“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

“Wanti-wanti” Mendag Zulhas ke Jastiper: Ikuti Aturan, Kirim Pakai Kargo

Whats New
Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Astra Honda Motor Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Simak Kualifikasinya

Work Smart
Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Jadwal Lengkap Perjalanan Ibadah Haji 2024

Whats New
Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Kasus SPK Fiktif Rugikan Rp 80 Miliar, Kemenperin Oknum Pegawai yang Terlibat

Whats New
Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Laba Bersih Avrist Assurance Tumbuh 18,3 Persen pada 2023

Whats New
Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Whats New
IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

Whats New
Warung Madura: Branding Lokal yang Kuat, Bukan Sekadar Etnisitas

Warung Madura: Branding Lokal yang Kuat, Bukan Sekadar Etnisitas

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com