Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mendag: Percayakan Polisi Usut Penyebab Kebakaran Pasar Induk Kramat Jati

Kompas.com - 12/06/2017, 17:15 WIB
Moh. Nadlir

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita enggan berspekulasi mengenai kemungkinan ada pihak-pihak yang sengaja melakukan sabotase sehingga menyebabkan kebakaran di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur.

"Enggak-enggak, itu terlalu cepat menilai. Kepolisian kan sudah memproses," ujar Enggar di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Senin (12/6/2017).

Enggar pun meminta publik untuk tak berandai-andai bahwa ada pihak-pihak yang sengaja membakar kios para pedagang tersebut. .

"Percayakan saja kepada kepolisian. Mereka sangat profesional, tahu betul apa yang harus dilakukan. Kami akan monitor," kata politisi partai NasDem itu.

Kebakaran melanda Blok C1 Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur. Kebakaran menyebabkan sekitar 90 kios terbakar.

Kebakaran di blok sentra bumbu dapur itu terjadi sekitar pukul 02.05 WIB, Senin pagi (12/6/2017). Api berhasil dikuasai sekitar 04.00 WIB, usai sebanyak 19 unit mobil pemadam kebakaran diterjunkan ke lokasi kejadian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com