Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembayaran Pesangon 4.900 Karyawan Sampoerna Selesai 13 Juni Ini

Kompas.com - 29/05/2014, 13:35 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com — Pemberian pesangon bagi 4.900 karyawan PT HM Sampoerna Tbk akan diselesaikan sampai dengan 13 Juni 2014. Pemutusan hubungan kerja (PHK) akan diberlakukan per 1 Juni nanti.

Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Kependudukan Jawa Timur akan mengawasi penanganan pasca-pemutusan hubungan kerja (PHK) ribuan karyawan itu. Pengawasan itu terkait dua hal yakni pembekalan keterampilan pasca-PHK dan pesangon. Pengawasan itu melibatkan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jember dan Lumajang. Sebanyak 4.900 karyawan itu terdiri dari 2.300 karyawan di Jember dan 2.600 di Lumajang.

Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Kependudukan Provinsi Jawa Timur Edi Purwinarto mengatakan, manajemen Sampoerna sudah berkomunikasi terkait pembekalan keterampilan pasca-PHK.

”Ada tiga jenjang yakni pemberian motivasi diri, kedua pelatihan manajerial keuangan dan ketiga pembekalan skil. Berapa lama pelatihan ini, tergantung skill yang ingin dipelajari oleh pekerja. Kalau motivasi diri sudah berjalan mulai sekarang,” ujar Edi seperti dikutip Surya Online, Rabu (28/5/2014).

Belum semua pekerja memilih keterampilan yang ingin mereka pelajari. Namun, ada beberapa orang yang sudah memilih seperti pekerja di Lumajang. Beberapa orang memilih mengikuti pelatihan membuat keripik pisang. ”Mereka melakukan secara berkelompok. Dan semua pelatihan ini ditanggung oleh Sampoerna, kami mengawasi secara rutin,” ujar Edi.

Disnakertran dua kabupaten setempat akan mengadakan bursa tenaga kerja. Pekerja Sampoerna yang di-PHK bisa mengikuti bursa tersebut. Pasalnya, tidak menutup kemungkinan para pekerja itu akan menjadi pengangguran baru jika tidak ada solusi untuk mereka.

Sementara itu, pesangon akan diselesaikan sampai dengan 13 Juni. Pesangon itu juga diikuti oleh pemberian tunjangan hari raya (THR). Pesangon disesuaikan dengan peraturan normatif yang ada di UU Ketenagakerjaan.

Seperti diberitakan sebelumnya, PT HM Sampoerna Tbk menutup dua pabrik sigaret keretek tangan (SKT) yang berada di Silo – Jember dan Kunir – Lumajang. Akibatnya 4.900 karyawan di-PHK. Perusahaan itu beralasan penurunan segmen SKT membuat volume penjualan SKT menurun. (Sri Wahyunik)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Mendag Zulhas Usul HET Minyakita Naik Jadi Rp 15.000 Per Liter

Whats New
Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Marak Modus Penipuan Undangan Lowker, KAI Imbau Masyarakat Lebih Teliti

Whats New
Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Vira Widiyasari Jadi Country Manager Visa Indonesia

Rilis
Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Ada Bansos dan Pemilu, Konsumsi Pemerintah Tumbuh Pesat ke Level Tertinggi Sejak 2006

Whats New
Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Peringati Hari Buruh 2024, PT GNI Berikan Penghargaan Kepada Karyawan hingga Adakan Pertunjukan Seni

Whats New
Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Kemenperin Harap Produsen Kembali Perkuat Pabrik Sepatu Bata

Whats New
IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

IHSG Naik Tipis, Rupiah Menguat ke Level Rp 16.026

Whats New
Warung Madura: Branding Lokal yang Kuat, Bukan Sekadar Etnisitas

Warung Madura: Branding Lokal yang Kuat, Bukan Sekadar Etnisitas

Whats New
Ini Tiga Upaya Pengembangan Biomassa untuk Co-firing PLTU

Ini Tiga Upaya Pengembangan Biomassa untuk Co-firing PLTU

Whats New
Strategi untuk Meningkatkan Keamanan Siber di Industri E-commerce

Strategi untuk Meningkatkan Keamanan Siber di Industri E-commerce

Whats New
Permendag Direvisi, Mendag Zulhas Sebut Tak Ada Masalah Lagi dengan Barang TKI

Permendag Direvisi, Mendag Zulhas Sebut Tak Ada Masalah Lagi dengan Barang TKI

Whats New
Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin Bakal Panggil Manajemen

Pabrik Sepatu Bata Tutup, Kemenperin Bakal Panggil Manajemen

Whats New
Capai 12,5 Persen, Pertumbuhan Ekonomi Dua Wilayah Ini Tertinggi di Indonesia

Capai 12,5 Persen, Pertumbuhan Ekonomi Dua Wilayah Ini Tertinggi di Indonesia

Whats New
Per Februari 2024, Jumlah Pengangguran RI Turun Jadi 7,20 Juta Orang

Per Februari 2024, Jumlah Pengangguran RI Turun Jadi 7,20 Juta Orang

Whats New
Pembangunan Infrastruktur di Australia Jadi Peluang untuk Produsen Baja Lapis RI

Pembangunan Infrastruktur di Australia Jadi Peluang untuk Produsen Baja Lapis RI

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com