Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reliance Ingin Tambah Porsi Kepemilikan Saham pada Bank Kesejahteraan Ekonomi

Kompas.com - 12/01/2017, 21:10 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Reliance Capital Management (Reliance Group) ingin menambah porsi kepemilikan saham pada PT Bank Kesejahteraan Ekonomi (BKE).

Namun, rencana tersebut baru akan dieksekusi jika BKE sudah naik kelas menjadi Bank Umum Kategori Usaha (BUKU) II.

Direktur Utama sekaligus pendiri Reliance Group Anton Budidjaja mengatakan, saat ini BKE termasuk bank BUKU I karena modalnya masih sekitar Rp 350 miliar hingga Rp 400 miliar.

"Jadi, masih butuh tambahan sekitar Rp 600 miliar untuk naik kelas," kata Anton di Jakarta, Kamis (12/1/2017). Minimal modal bank BUKU II adalah Rp 1 triliun.

Reliance Group memiliki 20,55 persen saham BKE. Sesuai dengan Peraturan Bank Indonesia, batas maksimum kepemilikan saham lembaga keuangan bukan bank mencapai 40 persen.

Reliance Group berminat meningkatkan kepemilikan saham sampai batas maksimum itu. Namun, Anton mengatakan hal itu akan dilakukan apabila BKE sudah naik kelas.

Dia pun berharap pemegang saham lain bisa menambah suntikan modal ke BKE. Atau, lanjut Anton, BKE melakukan aksi korporasi seperti penerbitan obligasi subordinasi bahkan initial public offering untuk menambah modal.

"Karena kalau dari kami sendiri yang melakukan penyetoran, nambah 20 persen agar kepemilikan menjadi 40 persen, BKE ini tetap berada pada BUKU I. Ini tidak sesuai dengan visi kami karena kami harus punya bank BUKU II," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com