Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barata Indonesia Jajaki Kerja Sama dengan Freeport Indonesia

Kompas.com - 08/03/2017, 05:32 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

GRESIK, KOMPAS.com – Tidak hanya fokus dalam memproduksi komponen kereta api, PT Barata Indonesia (Persero) juga mulai merambah sektor lain. Di antaranya, pada sektor tambang dan industri semen.

Terkait dengan itu, Barata Indonesia mulai menjajaki kerjasama dengan beberapa perusahaan untuk menyuplai komponen peralatan tambang seperti crusher dan mills. Salah satu yang sudah coba ditawari adalah PT Freeport Indonesia.

“Untuk bidang tambang, pabrik foundry (pengecoran) kami telah bekerjasama dengan PT Antam (Persero) dan PT Bukit Asam (Persero). Sementara pada Bulan November 2016 kemarin, kami sudah melakukan pembicaraan awal dengan PT Freeport untuk hal yang sama,” kata Direktur Utama PT Barata Indonesia (Persero) Silmy Karim, Selasa (7/3/2017).

Hal itu dilakukan PT Barata Indonesia dalam rangka meningkatkan lokal konten yang ada di PT Freeport Indonesia. Dengan harapan, perusahaan yang bersangkutan dapat lebih memberdayakan produk dalam negeri.

“Sebagai BUMN, kami menyambut baik keinginan pemerintah itu. Masak perusahaannya di Indonesia, pakainya kontraktor luar negeri. Padahal kualitas pengerjaan dan produk sama. Tapi belum sampai bahas mengenai nilai investasi, PT Freeport sudah seperti sekarang,” jelasnya.

Silmy yakin PT Barata Indonesia akan mampu memenuhi standar alat penambangan yang diinginkan oleh PT Freeport, jika memang dipercaya menjalin kerjasama nantinya. Lantaran beberapa peralatan yang bakal ditawarkan, sudah bisa digunakan oleh PT Antam dan PT Bukit Asam dengan layak.

“Kami sudah siap menyesuaikan kebutuhan peralatan PT Freeport untuk under ground mining. Tapi mungkin tidak untuk saat ini, karena PT Freeport sendiri juga sedang dihadapkan pada kondisi seperti sekarang (tengah bermasalah),” beber Silmy.

Terlepas dari kemungkinan kerjasama dengan PT Freeport Indonesia, Silmy mengaku, pihaknya sudah siap mewujudkan kerjasama dengan Pelindo III untuk pengadaan crane yang ada di kawasan mereka.

“Ini sudah dalam tahap negoisasi, mungkin akhir Maret 2017 ini mudah-mudahan sudah clear dan bisa mulai dilaksanakan. Dengan nilai investasi yang tengah kami upayakan dikisaran Rp100 hingga 200 miliar, untuk pengadaan 6 unit Rubber Tyred Gantry (RTG) crane yang akan kami pasang di pelabuhan milik Pelindo III,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bea Cukai Jember Sita 59 Liter Miras Ilegal Bernilai Belasan Juta Rupiah di Kecamatan Silo

Bea Cukai Jember Sita 59 Liter Miras Ilegal Bernilai Belasan Juta Rupiah di Kecamatan Silo

Whats New
IHSG Berakhir di Zona Merah, Rupiah Stabil

IHSG Berakhir di Zona Merah, Rupiah Stabil

Whats New
Laba Bersih PTBA Turun 51,2 Persen Menjadi Rp 5,2 Triliun pada 2023

Laba Bersih PTBA Turun 51,2 Persen Menjadi Rp 5,2 Triliun pada 2023

Whats New
PTBA Bakal Tebar Dividen Rp 4,6 Triliun dari Laba Bersih 2023

PTBA Bakal Tebar Dividen Rp 4,6 Triliun dari Laba Bersih 2023

Whats New
Bos BI: Kenaikan Suku Bunga Berhasil Menarik Modal Asing ke Pasar Keuangan RI

Bos BI: Kenaikan Suku Bunga Berhasil Menarik Modal Asing ke Pasar Keuangan RI

Whats New
Saat Persoalan Keuangan Indofarma Bakal Berujung Pelaporan ke Kejagung

Saat Persoalan Keuangan Indofarma Bakal Berujung Pelaporan ke Kejagung

Whats New
Luhut Perkirakan Pembangunan Bandara VVIP IKN Rampung Tahun Depan

Luhut Perkirakan Pembangunan Bandara VVIP IKN Rampung Tahun Depan

Whats New
5 Hal di CV yang Bikin Kandidat Tampak Lemah di Mata HRD, Apa Saja?

5 Hal di CV yang Bikin Kandidat Tampak Lemah di Mata HRD, Apa Saja?

Work Smart
Cegah Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Tingkatkan Kerja Sama dengan Bea Cukai

Cegah Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Tingkatkan Kerja Sama dengan Bea Cukai

Whats New
Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Pelepasan Lampion Waisak, InJourney Targetkan 50.000 Pengunjung di Candi Borobudur

Whats New
Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Didukung Pertumbuhan Kredit, Sektor Perbankan Masih Menjanjikan

Whats New
Bangun Smelter Nikel Berkapasitas 7,5 Ton, MMP Targetkan Selesai dalam 15 Bulan

Bangun Smelter Nikel Berkapasitas 7,5 Ton, MMP Targetkan Selesai dalam 15 Bulan

Whats New
Gelar RUPS, Antam Umumkan Direksi Baru

Gelar RUPS, Antam Umumkan Direksi Baru

Whats New
Siap-siap, Antam Bakal Tebar Dividen 100 Persen dari Laba Bersih 2023

Siap-siap, Antam Bakal Tebar Dividen 100 Persen dari Laba Bersih 2023

Whats New
Berkomitmen Sediakan Layanan Digital One-Stop Solution, Indonet Resmikan EDGE2

Berkomitmen Sediakan Layanan Digital One-Stop Solution, Indonet Resmikan EDGE2

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com