Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wika Beton Bagi Dividen Rp 81,7 Miliar kepada Pemegang Saham

Kompas.com - 13/03/2017, 19:28 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPS Tahunan) PT Wijaya Karya Beton Tbk (Wika Beton) tahun buku 2016 yang digelar pada hari Senin (13/3/2017) memutuskan pembagian laba untuk dividen sebesar Rp 81,7 miliar atau sekitar 30 persen dari laba bersih 2016.

Sekretaris Perusahaan Wika Beton Puji Haryadi mengatakan, Wika Beton membagi dividen dengan nilai Rp 9,8 per lembar saham.

"Dividen rencananya akan dibagikan pada pertengahan bulan April 2017," kata Puji. Dividen yang ditebar emiten bersandi WTON itu porsinya sama dengan tahun lalu sebesar 30 persen.

Menurut Puji, pertimbangan porsi dividen yang dibagi sama dengan tahun lalu karena pada tahun ini Wika Beton masih membutuhkan banyak dana untuk pengembangan.

"Rencana investasi tahun ini akan besar," imbuh Puji. Pada tahun 2016, Wika Beton mencatatkan penjualan sebesar Rp 3,48 triliun, meningkat 31,25 persen dari pencapaian tahun 2015.

Laba bersih WTON terealisasi sebesar Rp 281,6 miliar atau meningkat 63,9 persen dari tahun 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com