Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembayaran Pesangon 4.900 Karyawan Sampoerna Selesai 13 Juni Ini

Kompas.com - 29/05/2014, 13:35 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com — Pemberian pesangon bagi 4.900 karyawan PT HM Sampoerna Tbk akan diselesaikan sampai dengan 13 Juni 2014. Pemutusan hubungan kerja (PHK) akan diberlakukan per 1 Juni nanti.

Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Kependudukan Jawa Timur akan mengawasi penanganan pasca-pemutusan hubungan kerja (PHK) ribuan karyawan itu. Pengawasan itu terkait dua hal yakni pembekalan keterampilan pasca-PHK dan pesangon. Pengawasan itu melibatkan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jember dan Lumajang. Sebanyak 4.900 karyawan itu terdiri dari 2.300 karyawan di Jember dan 2.600 di Lumajang.

Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Kependudukan Provinsi Jawa Timur Edi Purwinarto mengatakan, manajemen Sampoerna sudah berkomunikasi terkait pembekalan keterampilan pasca-PHK.

”Ada tiga jenjang yakni pemberian motivasi diri, kedua pelatihan manajerial keuangan dan ketiga pembekalan skil. Berapa lama pelatihan ini, tergantung skill yang ingin dipelajari oleh pekerja. Kalau motivasi diri sudah berjalan mulai sekarang,” ujar Edi seperti dikutip Surya Online, Rabu (28/5/2014).

Belum semua pekerja memilih keterampilan yang ingin mereka pelajari. Namun, ada beberapa orang yang sudah memilih seperti pekerja di Lumajang. Beberapa orang memilih mengikuti pelatihan membuat keripik pisang. ”Mereka melakukan secara berkelompok. Dan semua pelatihan ini ditanggung oleh Sampoerna, kami mengawasi secara rutin,” ujar Edi.

Disnakertran dua kabupaten setempat akan mengadakan bursa tenaga kerja. Pekerja Sampoerna yang di-PHK bisa mengikuti bursa tersebut. Pasalnya, tidak menutup kemungkinan para pekerja itu akan menjadi pengangguran baru jika tidak ada solusi untuk mereka.

Sementara itu, pesangon akan diselesaikan sampai dengan 13 Juni. Pesangon itu juga diikuti oleh pemberian tunjangan hari raya (THR). Pesangon disesuaikan dengan peraturan normatif yang ada di UU Ketenagakerjaan.

Seperti diberitakan sebelumnya, PT HM Sampoerna Tbk menutup dua pabrik sigaret keretek tangan (SKT) yang berada di Silo – Jember dan Kunir – Lumajang. Akibatnya 4.900 karyawan di-PHK. Perusahaan itu beralasan penurunan segmen SKT membuat volume penjualan SKT menurun. (Sri Wahyunik)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Apple hingga Microsoft Investasi di RI, Pengamat: Jangan Sampai Kita Hanya Dijadikan Pasar

Whats New
Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Bank DKI Raup Laba Bersih Rp 187 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Mendag Zulhas Terbitkan Aturan Baru Soal Batasan Impor, Ini Rinciannya

Whats New
Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Microsoft Komitmen Berinvestasi di RI Senilai Rp 27,54 Triliun, Buat Apa Saja?

Whats New
Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Allianz Syariah Tawarkan Asuransi Persiapan Warisan Keluarga Muda, Simak Manfaatnya

Whats New
Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Kini Beli Sepatu Impor Tak Dibatasi, Ini Penjelasan Mendag

Whats New
TransNusa Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

TransNusa Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan S1, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Whats New
Suku Bunga BI Naik, ST012 Dinilai Lebih Menarik

Suku Bunga BI Naik, ST012 Dinilai Lebih Menarik

Earn Smart
Kesejahteraan Buruh Tani Era Jokowi dan Tantangan bagi Prabowo

Kesejahteraan Buruh Tani Era Jokowi dan Tantangan bagi Prabowo

Whats New
3,84 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek pada Kuartal I 2024

3,84 Juta Penumpang Naik LRT Jabodebek pada Kuartal I 2024

Whats New
Merger Tiktok Shop dan Tokopedia Dinilai Ciptakan Model Belanja Baru di Industri Digital

Merger Tiktok Shop dan Tokopedia Dinilai Ciptakan Model Belanja Baru di Industri Digital

Whats New
Lowongan Kerja Perum Damri untuk SMA/SMK, Ini Persyaratan dan Cara Mendaftarnya

Lowongan Kerja Perum Damri untuk SMA/SMK, Ini Persyaratan dan Cara Mendaftarnya

Work Smart
IMF Naikkan Proyeksi Pertumbuhan Asia, Ada Apa?

IMF Naikkan Proyeksi Pertumbuhan Asia, Ada Apa?

Whats New
Tak Mau Kejadian Nasabah Lempar Piring Saat Ditagih Kredit Terulang, PNM Kini Fokus Lindungi Karyawannya

Tak Mau Kejadian Nasabah Lempar Piring Saat Ditagih Kredit Terulang, PNM Kini Fokus Lindungi Karyawannya

Whats New
Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Kerja Sama JETCO dan Energi Bersih

Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Kerja Sama JETCO dan Energi Bersih

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com