Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerintah Tetap Berkomitmen Bangun PLTA

Kompas.com - 24/11/2014, 15:40 WIB
Tabita Diela

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Lamanya pembangunan satu bendungan (waduk) sama dengan satu masa jabatan presiden. Pembangunan tersebut belum mencakup persiapan tambahan sebelum dan sesudah pembangunan.

Menurut Dirjen Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Mudjiadi, hal inilah yang membuat pembangunan infrastruktur air, khususnya waduk dan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) menjadi tidak populer dalam pemerintahan lalu.

"Itu kan masalah kebijakan dari pemerintah, sedangkan kalau PLTA itu pembangunannya lama, padahal kebutuhannya sangat tinggi. Membuat PLTA itu lama. Membuat bendungannya lima tahun, memasangnya juga lama," tutur Mudjiadi.

Sebelumnya, dalam pidato pembukaan acara Indonesia Water Learning Week di Jakarta, Senin (24/11/2014), Mudjiadi mengungkapkan bahwa kebutuhan air untuk sekitar 240 juta jiwa penduduk mencapai sekitar 111 miliar meter kubik. Jumlah ini diperhitungkan hanya untuk memasok kebutuhan beras.

"Kebutuhan air dikaitkan dengan ketahanan pangan, dengan jumlah penduduk sekitar 240 juta jiwa, diperoleh angka kebutuhan air untuk konsumsi beras per tahun lebih kurang 111 miliar m3. Alternatif sumber energi yang terbarukan dan ramah lingkungan perlu dikembangkan dari air, yaitu Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA). Potensi PLTA di Indonesia sangat besar, yaitu 75 GW (giga watt). Sedangkan yang telah dikembangkan baru sekitar 5,25 persen," ujarnya.

Mudjiadi menjelaskan, dari 203 bendungan yang ada di Indonesia, baru 5,25 persennya saja yang dikembangkan menjadi sumber energi. "Nah sekarang kan ada kebijakan pemerintah, bagaimana mempercepat untuk mendapatkan energi terbarukan. Bendungan-bendungan yang sudah ada, itu dulunya hanya untuk kebutuhan air saja untuk pertanian. Nah, kita cek ada potensinya untuk PLTA. Kita sedang studi dan Desember ini kita akan selesai," tukasnya.

Menurut dia, harga beli listrik per kwh kini cukup menarik. Inilah yang membuat investasi PLTA saat ini lebih menarik. "Dulu kan harganya tidak begitu menarik. Nah, sekarang harga beli oleh PLN itu bagus," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BCA hingga BNI

Whats New
Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Daftar 30 Mitra Distribusi Pembelian Sukuk Tabungan ST012 dan Linknya

Whats New
Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Lowongan Kerja PT Honda Prospect Motor untuk S1, Ini Persyaratannya

Whats New
Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Sudah Bisa Dibeli, Ini Besaran Kupon Sukuk Tabungan ST012

Whats New
Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Revisi Target Penyaluran Kredit, BTN Antisipasi Era Suku Bunga Tinggi

Whats New
Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Mampukah IHSG Bangkit Hari Ini ? Simak Analisis dan Rekomendasi Sahamnya

Whats New
Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Kekhawatiran Inflasi Mencuat, Wall Street Berakhir di Zona Merah

Whats New
Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Ada Hujan Lebat, Kecepatan Whoosh Turun hingga 40 Km Per Jam, Perjalanan Terlambat

Whats New
BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

BTN Buka Kemungkinan Lebarkan Bisnis ke Timor Leste

Whats New
[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

[POPULER MONEY] Respons Bulog soal Program Makan Siang Gratis Butuh 6,7 Ton Beras Per Tahun | Iuran Pariwisata Bisa Bikin Tiket Pesawat Makin Mahal

Whats New
KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

KCIC Minta Maaf Jadwal Whoosh Terlambat gara-gara Hujan Lebat

Whats New
Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Cara Pinjam Uang di Rp 5 Juta di Pegadaian, Bunga, dan Syaratnya

Earn Smart
Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Kemenkeu Akui Pelemahan Rupiah dan Kenaikan Imbal Hasil Berdampak ke Beban Utang Pemerintah

Whats New
Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Prudential Laporkan Premi Baru Tumbuh 15 Persen pada 2023

Whats New
Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Bulog Siap Pasok Kebutuhan Pangan di IKN

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com