Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Darmin Resmikan Pabrik Unilever Senilai Rp 2 Triliun di KEK Sei Mangkei

Kompas.com - 26/11/2015, 13:35 WIB
Estu Suryowati

Penulis

SEI MANGKEI, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution meresmikan pabrik PT Unilever Oleochemical Indonesia (UOI) yang bertempat di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sei Mangkei, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara, pada Kamis (26/11/2015).

Darmin mengatakan, PT UOI merupakan investor pertama dan menjadi anchor di KEK Sei Mangkei, KEK pertama yang diresmikan Presiden RI Joko Widodo pada 27 Januari 2015 lalu. Pabrik PT UOI berada di atas lahan seluas 18 hektar dengan nilai investasi sebesar Rp 2 triliun.

"Dengan investasi sekitar Rp 2 triliun, kehadiran PT UOI diharapkan mampu menciptakan kebangkitan investasi yang lebih besar," kata Darmin.

Dampak pembangunan pabrik PT UOI diperkirakan menyerap tenaga kerja langsung hingga 600 orang dan menciptakan tenaga kerja tidak langsung sebanyak 2.000 orang.

Selain itu, pabrik ini didesain untuk menghasilkan 200.000 ton per tahun produk oleochemicals per tahun, seperti fatty acid, surfactant, glycerin, dan soap noodle.

Operasional pabrik ini juga diyakini akan membangkitkan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah seperti jasa katering, perumahan, transportasi, kebersihan, dan pertamanan.

Hadir dalam peresmian tersebut, perwakilan dari Kementerian Perindustrian, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Gubernur Sumatera Utara, Bupati Simalungun, serta jajaran Muspida Provinsi dan Kabupaten.

Selain itu, peresmian pabrik UOI juga dihadiri oleh Chief Executive Officer Unilever, Executive Vice President Unilever South of East Asia and Australasia (SEAA), Presiden Direktur Unilever Indonesia, Chief Procurement Officer Unilever.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Whats New
Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Whats New
Harga Tiket Kereta Api 'Go Show' Naik Mulai 1 Mei

Harga Tiket Kereta Api "Go Show" Naik Mulai 1 Mei

Whats New
SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Whats New
Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Whats New
Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Whats New
Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Whats New
Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Pendaftaran CASN 2024, Instansi Diminta Segera Isi Rincian Formasi ASN

Whats New
Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Masuk Musim Panen, Bulog Serap 30.000 Ton Gabah Per Hari

Whats New
Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Pekerja Mau Sejahtera dan Naik Gaji, Tingkatkan Dulu Kompetensi...

Whats New
Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Hindari Denda, Importir Harus Lapor Impor Barang Kiriman Hasil Perdagangan dengan Benar

Whats New
Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Pendaftaran Seleksi CASN Dibuka Mei 2024, Menpan-RB Minta Kementerian dan Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Whats New
IHSG Turun 0,84 Persen di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

IHSG Turun 0,84 Persen di Awal Sesi, Rupiah Bangkit

Whats New
Harga Emas Terbaru 2 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 2 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com