Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Harapan BI Pada Suku Bunga Acuan yang Baru

Kompas.com - 16/04/2016, 13:00 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank Indonesia (BI) menetapkan BI 7-day Repo Rate sebagai suku bunga kebijakan yang baru untuk memperkuat transmisi moneter.

Bank sentral memandang, keputusan ini akan mampu mempercepat transmisi kebijakan moneter.

Gubernur BI Agus DW Martowardojo menyatakan, dengan melakukan refromulasi suku bunga kebijakan ini, bank sentral berharap akan terjadi transmisi kebijakan moneter yang lebih ampuh.

Setidaknya ada tiga dampak yang menjadi harapan BI terhadap BI 7-day Repo Rate.

Pertama, menguatnya sinyal kebijakan moneter dengan suku bunga repo rate 6 hari sebagai acuan utama di pasar keuangan.

Suku bunga acuan baru ini mulai berlaku efektif pada 19 Agustus 2016 mendatang.

"Bank Indonesia berharap efektivitas transmisi kebijakan moneter meningkat melalui pengaruhnya pada pergerakan suku bunga pasar uang dan suku bunga perbankan," kata Agus dalam video conference di Washington DC, Amerika Serikat, Jumat (15/4/2016).

Selain itu, suku bunga acuan baru ini juga diharapkan membentuk pasar keuangan yang lebih dalam.

Hal ini khususnya transaksi dan pembentukan struktur suku bunga di pasar keuangan antar bank untuk tenor 3 bulan hingga 12 bulan.

"Untuk itu, penguatan operasi moneter akan disertai dengan langkah-langkah untuk percepatan pendalaman pasar uang," jelas Agus.

Selain itu, penerapan suku bunga acuan yang baru ini juga menyesuaikan dengan praktik terbaik di berbagai negara.

Tercatat beberapa negara telah melakukan penguatan kerangka operasi moneter serupa, seperti Malaysia, Thailand, Selandia Baru, Korea Selatan, dan Filipina.

Kompas TV Inilah Dampak Penurunan BI Rate
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com