Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antara Gesang, Didi Kempot, Jokowi, dan Terminal Tirtonadi Solo

Kompas.com - 09/12/2016, 16:09 WIB
Yoga Sukmana,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

KOMPAS.com - "Nalikane ing Tirtonadi, ngenteni tekane bis wayah wengi. Tanganmu tak kanthi, kowe ngucap janji, lungo mesti bali..."

Pernah mendengar kalimat di atas? Sebagian mungkin familiar, sebagian lagi mungkin tidak. Namun bagi pecinta musik campursari, bisa jadi lirik tersebut sangat familiar. Ya, itu adalah lirik lagu berjudul Tirtonadi yang dipopulerkan oleh penyanyi campursari asal Jawa Tengah, Didi Kempot.

Kurang lebih artinya seperti ini: "Saat itu di Tirtonadi, menunggu datangnya bus di malam hari. Tanganmu ku pegang, kau ucap janji, pergi pasti kembali..."

Jauh sebelum Didi Kempot, maestro keroncong Indonesia, Gesang sudah mengabadikan nama Tirtonadi dalam karyanya dengan judul yang sama. Dalam lagu itu, Tirtonadi digambarkan sebagai satu kawasan yang permai dan membuat nyaman siapa saja yang datang.

"Nun disana tempatnya rakyat seluruhnya melepaskan lelahnya, hibur hatinya," begitu lirik tembang karya maestro keroncong yang juga pencipta lagu Bengawan Solo itu.

Saat ini, nama Tirtonadi sendiri sudah diabadikan sebagai nama terminal terbesar di Solo. Di tingkat nasional, Tirtonadi bahkan menjadi salah satu kiblat pengelolaan terminal di Indonesia.

Transformasi

Sebelum 2009, kondisi Terminal Tirtonadi tidak jauh beda dengan kondisi umum terminal lainnya di Indonesia. Kesan kumuh, rawan copet, hingga jadi pangkalan preman, tidak pernah lepas dari prasarana tranportasi yang satu ini.

Tidak cuma masyarakat, pengelola terminal juga kerap kena getah, bahkan kerap diancam preman. Hal itu pula terjadi saat pembenahan infrastruktur dan pelayanan di Terminal Tirtonadi dilakukan pada 2009 silam.

Pembenahan itu ternyata mengusik para preman terminal yang lama bersemayam. Maklum, Terminal Tirtonadi sudah jadi lahan subur. Setiap harinya, 1.500-2.000 bus keluar masuk terminal dengan jumlah hampir 20.000 orang penumpang.

"Untung saya orang sini juga dan kalau enggak diangkat jadi PNS, mungkin saya jadi preman juga," kata Kepala Sub Bagian Tata Usaha UPTD Terminal Tirtonadi Joko Sutrianto sembari tertawa saat ditemui Kompas.com, Rabu (7/12/2016).

Tidak cuma preman, Terminal Tirtonadi pun dikenal rawan copet. Kurangnya pengawasan petugas keamanan dan ketidakwaspadaan penumpang jadi kombinasi pas penyebab menjamurnya para tukang copet.

Saking menjamurnya, pengelola terminal sempat membuat posko khusus untuk istirahat para pencopet. Hal itu dilakukan untuk menyindir para pencopet yang masih gemar berkeliaran di terminal.

Dari segi pelayanan, tentu seadanya. Bila dibandingkan dengan bandar udara, pelayannya bak bumi dan langit. Maklum terminal akrab dengan masyarakat ekonomi kelas menengah ke bawah, sedangkan bandara kelas menengah ke atas.

Namun era suram terminal terbesar di Solo itu mulai habis. Sejak 2009, perubahan total digagas oleh Pemerintah Kota Solo. Kini, terminal yang dulu kumuh, rawan copet, dan pangkalan preman itu justru menjadi acuan pengelolaan terminal untuk daerah lain di Indonesia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Whats New
Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Whats New
Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi 'Trading'

Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi "Trading"

Earn Smart
Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Whats New
Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Whats New
Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Whats New
Pasokan Gas Alami 'Natural Decline', Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Pasokan Gas Alami "Natural Decline", Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Whats New
BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Peringati Hari Buruh, SP PLN Soroti soal Keselamatan Kerja hingga Transisi Energi

Peringati Hari Buruh, SP PLN Soroti soal Keselamatan Kerja hingga Transisi Energi

Whats New
Cara Pasang Listrik Baru melalui PLN Mobile

Cara Pasang Listrik Baru melalui PLN Mobile

Work Smart
Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol

Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol

Whats New
Bahlil Dorong Kampus di Kalimantan Jadi Pusat Ketahanan Pangan Nasional

Bahlil Dorong Kampus di Kalimantan Jadi Pusat Ketahanan Pangan Nasional

Whats New
Luhut Sebut Starlink Elon Musk Segera Meluncur 2 Minggu Mendatang

Luhut Sebut Starlink Elon Musk Segera Meluncur 2 Minggu Mendatang

Whats New
Kenaikan Tarif KRL Jabodetabek Sedang Dikaji, MTI Sebut Tak Perlu Diberi Subsidi PSO

Kenaikan Tarif KRL Jabodetabek Sedang Dikaji, MTI Sebut Tak Perlu Diberi Subsidi PSO

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com