Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

InnovAstra Hasilkan Jutaan Proyek Inovatif

Kompas.com - 15/03/2017, 20:07 WIB
Pramdia Arhando Julianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Direktur PT Astra International Tbk Prijono Sugiarto mengatakan, tidak ada bisnis yang mampu bertahan lama tanpa melakukan inovasi.

Menurutnya, inovasi adalah kunci utama agar bisnis dapat terus berkembang secara berkelanjutan dan mendapatkan pangsa pasar baru.

“Saat ini, seluruh perusahaan dituntut untuk terus berinovasi. Mereka yang menolak untuk berinovasi, pada akhirnya akan bubar. Tanpa inovasi yang baik, sebuah perusahaan tidak akan selamanya berada di atas. Inovasi adalah harga mati yang tidak bisa ditawar. Kalau tidak, kita akan hilang dan hanya tinggal nama," ujar Prijono Sugiarto melalui keterangan resmi, Rabu (15/3/2017).

Menurutnya, Astra sejak lama menyadari bahwa pencapaian kinerja perusahaan yang baik tidak lepas dari inovasi yang dilakukan secara berkelanjutan.

"Karena itulah, dalam hal inovasi, Astra sejak tahun 1980 telah melaksanakan sebuah kompetisi inovasi, yakni InnovAstra, sebagai wujud apresiasi bagi para inovator di Grup Astra," tambahnya.

Pada tahun ini, InnovAstra mengambil tema “Building Up Our Natural Capabilities” dan dimeriahkan dengan seminar InnovNation.

Seminar InnovNation ini bertujuan berbagi pengetahuan dan best practice yang telah dilakukan Grup Astra kepada masyarakat secara luas, seperti akademisi, pelaku bisnis dan komunitas tentang bagaimana cara mengembangkan kompetensi untuk menjadikan perusahaan unggul serta memiliki kualitas kelas dunia.

Ada lima kategori yang dilombakan dalam ajang InnovAstra setiap tahunnya. Lima kategori tersebut adalah Suggestion System (SS) atau Sistem Saran, Quality Control Circle (QCC), Quality Control Project (QCP), Business Performance Improvement (BPI), dan Value Chain Innovation (VCI).

Total proyek yang dihasilkan dari lima kategori di atas mencapai 698.756 proyek. Sementara itu, jumlah total proyek dari seluruh kategori sejak awal pelaksanaan, yaitu dari 1980 hingga 2017 adalah 7.390.385 proyek.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com