Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Garuda Indonesia Siapkan 61.324 Kursi Tambahan untuk Lebaran 2017

Kompas.com - 15/05/2017, 08:02 WIB
Achmad Fauzi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai penerbangan plat merah Garuda Indonesia menyiapkan 61.324 kursi tambahan untuk musim mudik dan arus balik Lebaran 2017.

Garuda Indonesia menetapkan masa angkutan Lebaran 2017 pada 16 Juni 2017 hingga 9 Juli 2017 (H-10 sampai dengan H+14). 

VP Corporate Communications Garuda Indonesia Benny S Butarbutar mengatakan, dalam musim angkutan Lebaran tahun maskapai akan mengoperasikan pesawat berbadan besar.

Maskapai juga akan membuka penerbangan tambahan. Dari jumlah kursi tersebut, terdapat 50.210 kursi untuk rute domestik dan 11.114 kursi rute internasional.

"Melalui penambahan kapasitas penerbangan tersebut, Garuda Indonesia pada periode peak season Lebaran 2017 ini secara total akan mengoperasikan sebanyak 348 frekuensi penerbangan tambahan yang terdiri 188 penerbangan ekstra dan 160 penerbangan dengan menggunakan pesawat berbadan lebar," ujar Benny dalam keterangannya, Senin (15/5/2017). 

Adapun rute-rute penerbangan domestik dengan peningkatan kapasitas pada tahun ini antara lain, Jakarta – Yogyakarta pp, Jakarta – Padang pp, Jakarta – Solo pp, Jakarta–Semarang pp, Jakarta – Surabaya pp, Jakarta – Denpasar pp, Surabaya – Balikpapan pp, Bandung – Denpasar pp, dan Makassar – Balikpapan pp.

Sementara untuk rute internasional di antaranya, Jakarta – Kuala Lumpur pp, Jakarta – Singapura pp, dan Jakarta – Bangkok pp.

Penambahan kapasitas penerbangan periode peak season Lebaran tahun ini meningkat sebesar 87,24 persen dari total kapasitas penerbangan ekstra pada periode yang sama tahun lalu.

"Peningkatan kapasitas penerbangan tersebut, juga merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam mengakomodir kebutuhan masyarakat akan akses layanan penerbangan pada musim periode mudik lebaran di tahun 2017 ini," imbuhnya. 

Jenis pesawat yang akan dioperasikan diantaranya adalah pesawat B737-800 (162 penumpang), A330-200 (222 penumpang), A330-300 (287 penumpang), dan A330-300 all economy class (360 penumpang).

Bennymengimbau kepada seluruh pengguna jasa untuk merencanakan perjalanan sedini mungkin.

"Para pengguna jasa juga dihimbau untuk menggunakan fasililitas city check-in di kantor-kantor penjualan Garuda Indonesia atau fasilitas  web check-in dan phone check-in untuk menghindari antrian panjang di counter check-in bandara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengusaha Ritel: Pembatasan Pembelian Gula Bukan karena Stok Kosong

Pengusaha Ritel: Pembatasan Pembelian Gula Bukan karena Stok Kosong

Whats New
Luhut Minta Penyelesaian Lahan di IKN Tak Rugikan Masyarakat

Luhut Minta Penyelesaian Lahan di IKN Tak Rugikan Masyarakat

Whats New
Prudential Indonesia Rilis Produk Asuransi Kesehatan PRUWell, Simak Manfaatnya

Prudential Indonesia Rilis Produk Asuransi Kesehatan PRUWell, Simak Manfaatnya

Whats New
Kunjungi IKN, Luhut Optimistis Pembangunan Capai 80 Persen pada Agustus 2024

Kunjungi IKN, Luhut Optimistis Pembangunan Capai 80 Persen pada Agustus 2024

Whats New
Wamendes PDTT: Urgensi Transmigrasi dan Dukungan Anggaran Perlu Ditingkatkan

Wamendes PDTT: Urgensi Transmigrasi dan Dukungan Anggaran Perlu Ditingkatkan

Whats New
IDSurvey Tunjuk Suko Basuki sebagai Komisaris Independen

IDSurvey Tunjuk Suko Basuki sebagai Komisaris Independen

Whats New
Tingginya Inflasi Medis Tidak Hanya Terjadi di Indonesia

Tingginya Inflasi Medis Tidak Hanya Terjadi di Indonesia

Whats New
Tutup Pabrik, Bata Akui Kesulitan Hadapi Perubahan Perilaku Belanja Konsumen

Tutup Pabrik, Bata Akui Kesulitan Hadapi Perubahan Perilaku Belanja Konsumen

Whats New
Kecelakaan KA Pandalungan dan Mobil Sebabkan Perjalanan KA Terlambat, Penumpang Dapat Kompensasi

Kecelakaan KA Pandalungan dan Mobil Sebabkan Perjalanan KA Terlambat, Penumpang Dapat Kompensasi

Whats New
Hari Apresiasi Seller Tokopedia, GNET Raih Posisi Pertama di Kategori Pertukangan

Hari Apresiasi Seller Tokopedia, GNET Raih Posisi Pertama di Kategori Pertukangan

Rilis
Waskita Karya Bakal Jadi Anak Usaha Hutama Karya pada September 2024

Waskita Karya Bakal Jadi Anak Usaha Hutama Karya pada September 2024

Whats New
Menko Airlangga: Pertumbuhan Ekonomi RI Kuartal I-2024 Tertinggi sejak 2015

Menko Airlangga: Pertumbuhan Ekonomi RI Kuartal I-2024 Tertinggi sejak 2015

Whats New
IHSG dan Rupiah Ditutup Melemah

IHSG dan Rupiah Ditutup Melemah

Whats New
Mobil Tertabrak KA Pandalungan, KAI Sampaikan Belasungkawa

Mobil Tertabrak KA Pandalungan, KAI Sampaikan Belasungkawa

Whats New
Pabrik Tutup, Bata Janji Beri Hak-hak Karyawan Sesuai Aturan

Pabrik Tutup, Bata Janji Beri Hak-hak Karyawan Sesuai Aturan

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com