Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rupiah Masih Bisa Naik

Kompas.com - 30/04/2015, 09:02 WIB
Robertus Benny Dwi Koestanto

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Nilai tukar rupiah berpeluang kembali menanjak naik pada perdagangan Kamis (30/4/2015) ini. Indeks dollar AS yang kembali tertekan menjadi sentimen positif.

"Rupiah berpeluang kembali menguat hari ini dengan indeks dollar AS yang kembali tertekan," demikian Riset Samuel Sekuritas Indonesia, pagi ini.

Walaupun angka PDB AS triwulan I-2015 melambat cukup drastis, the Fed yang mengumumkan hasil FOMC meeting April beberapa jam setelahnya tidak mengirimkan sentimen yang lebih pesimistis dibandingkan pernyataan bulan sebelumnya.

Yellen masih yakin bahwa perekonomian akan kembali ke jalur yang mengarah ke target jangka panjang dalam waktu dekat. Dengan itu maka peluang dinaikkannya suku bunga acuan di triwulan II-2015 masih terbuka.

Akan tetapi pernyataan Yellen itu gagal mencegah indeks dollar AS untuk melanjutkan penurunannya hingga dini hari tadi.  

Di Indonesia, IHSG melanjutkan pelemahannya dengan masih diwarnai aksi jual asing yang besar akan tetapi rupiah kali ini berhasil menguat. Terlihat Bank Indonesia yang masih berusaha menjaga pasokan dollar. Angka inflasi akan datang Senin depan diperkirakan naik ke kisaran 6,6-6,8 persen YoY.

Sementara mata uang Garuda di pasar spot pagi ini, dibuka menguat tipis ke posisi Rp 12.934 per dollar AS dibanding penutupan kemarin pada kisaran 12.937.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com