Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Apresiasi Program KUR Bunga Rendah di Jateng

Kompas.com - 19/04/2016, 17:00 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi ternyata mengapresiasi program Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan bunga rendah yang bergulir di Jawa Tengah melalui PT bank Pembangunan Daerah Jawa Tengah atau Bank Jateng.

“Presiden tanya, kok bisa itu bagaimana, sedangkan bank-bank lain tidak,” kata Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, di Semarang menirukan ucapan Jokowi, Minggu (17/4/2016) kemarin.

Sebagaimana diketahui, program KUR yang dikeluarkan Bank Jateng ada dua bentuk. Pertama, KUR dengan plafon maksimal Rp 25 juta diberi bunga tujuh persen dengan angsuran maksimal tiga tahun.

Kredit ini dinamakan Mitra-25, dan ditujukan untuk pelaku usaha yang sudah menjalankan usahanya minimal selama 6 bulan.

Kedua, plafon maksimal Rp 2 juta diberi bunga dua persen. Kredit ini dinamakan Mitra-02. Kredit ini ditujukan bagi masyarakat yang ingin memulai usaha.

Menurut Ganjar, Jokowi memberikan apresiasi karena belum ada bank yang berani mengucurkan kredit dengan bunga rendah hingga dua persen di Indonesia.

Selain itu, dua program KUR tersebut bebas jaminan serta tidak ada biaya administrasi

Apresiasi yang sama disampaikan Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro, serta sejumlah gubernur dari provinsi lain.

Banyak dari mereka sebelumnya melihat KUR yang digulirkan di Jateng akan menurunkan setoran rutin bagi Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Saya sampaikan ke mereka, inilah bentuk keberpihakan nyata pemerintah kepada usaha rakyat," kata dia.

Menurut Ganjar, dibanding setoran PAD ke kas daerah, akan lebih baik jika bisa diberikan modal kerja bagi masyarakat, untuk meningkatkan geliat usaha.

"Pelaku usaha kecil selama ini kalau butuh modal Rp 500 ribu sampai Rp 1 juta itu modalnya dari rentenir, karena kalau ke bank ribet,” tambahnya.

"Ini soal political will. Gubernur lain juga bisa kalau mau. Ini bukan masalah bisa atau tidak, tapi mau atau tidak," kata dia lagi.

Kompas TV Jokowi: BPD Seharusnya Bangun SInergi "Holding"
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Citi Indonesia 'Ramal' The Fed Bakal Pangkas Suku Bunga Acuan hingga Satu Persen Sepanjang 2024

Citi Indonesia "Ramal" The Fed Bakal Pangkas Suku Bunga Acuan hingga Satu Persen Sepanjang 2024

Whats New
Gandeng UGM, Kementan Berikan Bantuan Benih Padi Varietas Gamagora 7 di Sisipan Lahan Perkebunan

Gandeng UGM, Kementan Berikan Bantuan Benih Padi Varietas Gamagora 7 di Sisipan Lahan Perkebunan

Whats New
Tips Hindari Pembobolan Rekening lewat Nomor HP yang Sudah Hangus

Tips Hindari Pembobolan Rekening lewat Nomor HP yang Sudah Hangus

Whats New
Bersama Kementerian BUMN, Bank Mandiri Gelar Program Mandiri Sahabat Desa di Morowali

Bersama Kementerian BUMN, Bank Mandiri Gelar Program Mandiri Sahabat Desa di Morowali

Whats New
Sambangi Paris, Erick Thohir Bertemu Presiden Perancis dan Presiden FIFA

Sambangi Paris, Erick Thohir Bertemu Presiden Perancis dan Presiden FIFA

Whats New
Buka Kantor Baru, Sucofindo Sasar Pasar Perusahaan Tambang di Sulteng

Buka Kantor Baru, Sucofindo Sasar Pasar Perusahaan Tambang di Sulteng

Whats New
Anak Usaha Pertamina Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Usia 35 Tahun Bisa Daftar

Anak Usaha Pertamina Buka Lowongan Kerja untuk D3-S1, Usia 35 Tahun Bisa Daftar

Work Smart
Garuda Indonesia Angkat Mantan KSAU Fadjar Prasetyo Jadi Komisaris Utama

Garuda Indonesia Angkat Mantan KSAU Fadjar Prasetyo Jadi Komisaris Utama

Whats New
Bertemu Dubes Persatuan Emirat Arab, Menaker Ida Bahas Tindak Lanjut Kerja Sama Penempatan PMI

Bertemu Dubes Persatuan Emirat Arab, Menaker Ida Bahas Tindak Lanjut Kerja Sama Penempatan PMI

Whats New
Temui Dubes Libya, Menaker Ida Harap Inisiasi Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Libya Segera Terwujud

Temui Dubes Libya, Menaker Ida Harap Inisiasi Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Libya Segera Terwujud

Whats New
Contoh Surat Jual Beli Tanah Bermeterai

Contoh Surat Jual Beli Tanah Bermeterai

Whats New
Apa Itu Agen: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Bedanya dengan Distributor

Apa Itu Agen: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Bedanya dengan Distributor

Earn Smart
Tenaga Kerja Alih Daya Terampil Dinilai Jadi Solusi Mengatasi Pengangguran

Tenaga Kerja Alih Daya Terampil Dinilai Jadi Solusi Mengatasi Pengangguran

Work Smart
Rupiah Sempat Melemah Lagi ke Rp 16.000, Gubernur BI: Enggak Usah Kaget, Enggak Usah Bingung..

Rupiah Sempat Melemah Lagi ke Rp 16.000, Gubernur BI: Enggak Usah Kaget, Enggak Usah Bingung..

Whats New
Manfaatkan AI, BTN Maksimalkan Transformasi Digital untuk Layani Nasabah

Manfaatkan AI, BTN Maksimalkan Transformasi Digital untuk Layani Nasabah

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com