Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri Susi: "Liberate Your Mind'

Kompas.com - 21/04/2016, 14:03 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengungkapkan opininya terkait Hari Kartini yang diperingati hari ini.

Melalui akun Twitter resminya, @susipudjiastuti, Susi menyuarakan pendapatnya soal sosok Raden Ajeng Kartini sebagai pelopor kemajuan pergerakan wanita Indonesia.

Dalam kicauannya, Susi mengajak masyarakat untuk mengenang sosok Kartini. Bagi Susi, sosok Kartini adalah wanita yang mampu membebaskan diri dari kungkungan norma. Ia pun mengajak para wanita membebaskan pikirannya.

"Mari mengingat Kartini, wanita yg mampu membebaskan pikiran & jiwanya dr keterbatasan ruang & norma yg mengungkungnya! Liberate your mind," tulis Susi, Kamis (21/4/2016).

Lebih lanjut, Susi mengatakan, bila Kartini bisa melakukan dobrakan, maka semua wanita Indonesia pun bisa melakukannya. Ia mengajak para wanita untuk dapat merdeka dalam segala aspek kehidupan.

"Seorang Kartini bisa, kita semua bisa. Merdeka untk berpikir, bekerja, berkarya, mencipta," ungkap Susi.

Kompas TV Menteri Susi: Dunia Politik Kejam- Satu Meja
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com