Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Right Issue" Bank Permata Sebesar Rp 5,5 Triliun Digelar Awal Juni 2016

Kompas.com - 22/05/2016, 18:54 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Bank Permata Tbk (PermataBank) menyatakan bahwa rencananya untuk menambah modal melalui Penawaran Umum Terbatas VII (Rights Issue VII) telah memperoleh persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Demikian disampaikan Direktur Utama PermataBank Roy Arfandy Minggu (22/5/2016) di Jakarta.

Dalam Rights Issue VII ini, PermataBank akan menerbitkan 10.456.095.082 saham baru kelas B dengan harga pelaksanaan Rp 526 per lembar saham.

Setiap pemegang saham yang terdaftar dalam daftar pemegang saham bank pada tanggal pencatatan/recording date (31 Mei 2016 pukul 16.00 WIB) yang memiliki 283 (dua ratus delapan puluh tiga) saham, berhak atas 249 (dua ratus empat puluh sembilan) Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD).

Adapun setiap HMETD memberikan hak untuk membeli satu saham baru.

Periode perdagangan akan dilaksanakan selama 5 hari kerja, mulai tanggal 2 Juni - 8 Juni 2016.

Menurut Roy, melalui Rights Issue VII, PermataBank akan memperoleh dana hingga Rp5,5 triliun yang akan dibukukan sebagai tambahan pada modal inti, dan akan memberikan dampak pada penguatan struktur permodalan serta mendukung bisnis Bank.

Roy menjelaskan, kedua pemegang saham utama PermataBank, yaitu PT Astra International Tbk dan Standard Chartered Bank (SCB) mendukung rencana Rights Issue VII ini.

Bahkan, Astra dan SCB telah menyatakan komitmennya untuk membeli saham baru sekaligus bertindak sebagai pembeli siaga untuk membeli sisa saham yang tidak dibeli oleh pemegang saham publik.

“Kami menyadari tahun 2016 masih akan menjadi tahun yang penuh tantangan bagi PermataBank, dan oleh karena itu kami telah melakukan sejumlah tindakan untuk meningkatkan kualitas aset”, kata Roy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bank DKI Dorong Penerapan CSR yang Terintegrasi Kegiatan Bisnis

Bank DKI Dorong Penerapan CSR yang Terintegrasi Kegiatan Bisnis

Whats New
Butik Lakuemas Hadir di Lokasi Baru di Bekasi, Lebih Strategis

Butik Lakuemas Hadir di Lokasi Baru di Bekasi, Lebih Strategis

Whats New
Mau Bisnis Waralaba? Ada 250 Merek Ikut Pameran Franchise di Kemayoran

Mau Bisnis Waralaba? Ada 250 Merek Ikut Pameran Franchise di Kemayoran

Smartpreneur
TEBE Tebar Dividen Rp 134,9 Miliar dan Anggarkan Belanja Modal Rp 47,6 Miliar

TEBE Tebar Dividen Rp 134,9 Miliar dan Anggarkan Belanja Modal Rp 47,6 Miliar

Whats New
Gramedia Tawarkan Program Kemitraan di FLEI 2024

Gramedia Tawarkan Program Kemitraan di FLEI 2024

Whats New
J Trust Bank Cetak Laba Bersih Rp 44,02 Miliar pada Kuartal I 2024

J Trust Bank Cetak Laba Bersih Rp 44,02 Miliar pada Kuartal I 2024

Whats New
94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

94 Persen Tiket Kereta Api Periode Libur Panjang Terjual, 5 Rute Ini Jadi Favorit

Whats New
Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Libur Panjang, Jasa Marga Proyeksi 808.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

Whats New
Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Kemenhub Bebastugaskan Pejabatnya yang Ajak Youtuber Korsel Main ke Hotel

Whats New
Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Libur Kenaikan Yesus Kristus, 328.563 Kendaraan Tinggalkan Jakarta

Whats New
OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

OCBC Singapura Ajukan Tawaran Rp 16 Triliun untuk Akuisisi Great Eastern Holdings

Whats New
Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Inggris Keluar dari Jurang Resesi Ekonomi

Whats New
Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Minta Penjualan Elpiji di Warung Madura Diperketat, Ini Penjelasan Peritel

Whats New
Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Intervensi Bank Sentral Kesetabilan Rupiah dan Cadangan Devisa

Whats New
Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja hingga 31 Mei 2024, Cek Posisi dan Syaratnya

Work Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com