Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah “Brexit,” Akan Muncul “Frexit”?

Kompas.com - 05/04/2017, 05:39 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber CNBC

LONDON, KOMPAS.com – Lebih dari separuh pemilih di Perancis ingin negaranya tetap menjadi anggota Uni Eropa.

Akan tetapi, yang mengejutkan adalah tidak sedikit pula pemilih yang menghendaki Perancis mengikuti jejak Inggris untuk keluar dari keanggotaan Uni Eropa. Hal itu terungkap dalam laporan riset yang dilakukan oleh Citi.

“Sebanyak 54 persen menginginkan adanya referendum terkait keanggotaan Uni Eropa. Namun demikian, 72 persen menentang (Perancis) untuk keluar dari (mata uang) euro untuk kembali ke franc,” tulis Citi dalam laporannya yang bertajuk “French 2017 elections: Who will gain momentum in the final stretch?” seperti dikutip dari CNBC, Rabu (5/4/2017).

Angka tersebut diperoleh dari survei yang dilakukan secara online terhadap 1.001 orang responden. Survei tersebut digelar pada 7 dan 8 Maret 2017 di Perancis.

Pemilihan presiden Perancis hanya tinggal beberapa minggu lagi dan tampak jelas bahwa Perancis tidak puas dengan politik Eropa. Namun, pada saat yang sama, warga Perancis juga takut akan dampak ekonomi yang timbul jika Perancis keluar dari keanggotaan Uni Eropa.

Calon presiden Marine Le Pen dari Partai Front Nasional sudah berjanji untuk menyelenggarakan referendum yang menuntut Perancis keluar dari Uni Eropa dan pemberlakukan mata uang tunggal dalam enam bulan pertamanya jika terpilih sebagai presiden menggantikan Francois Hollande.

Menurut laporan Citi, hanya 20 persen probabilitas Le Pen akan menjadi presiden. Citi menyatakan, tidak ada jajak pendapat yang menunjukkan bahwa Le Pen memiliki kapabilitas untuk memenangkan pilpres putaran kedua melawan Francois Fillon atau Emmanuel Macron.

“Berdasarkan bukti, kami meyakini probabilitas menang setiap calon adalah sebagai berikut, Fillon 40 persen, Macron 35 persen, Le Pen 20 persen, dan Benoit Hamon 5 persen,” ungkap Citi.

Proyeksi Citi ini dianggap cukup mengejutkan. Pasalnya, jajak pendapat yang dilakukan sejak Januari 2017 telah mengindikasikan bahwa Emmanuel Macron yang kemungkinan besar berada pada peringkat teratas dan menang atas Le Pen.

Adapun jajak pendapat yang dilakukan oleh Le Monde/Cevipof menunjukkan Macron menang pada putaran pertama, dengan persentase probabilitas 25 persen. Ia diprediksi akan mengalahkan Le Pen pada putaran kedua, dengan persentase probabilitas 61 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Libur Panjang, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Capai 1 Juta Orang

Whats New
Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Percepat Peluncuran Produk untuk Perusahaan Teknologi, XpandEast Terapkan Strategi Pengurangan Time-to-Market

Whats New
Pasar Kripto Berpotensi 'Rebound', Simak Prospek Jangka Panjangnya

Pasar Kripto Berpotensi "Rebound", Simak Prospek Jangka Panjangnya

Earn Smart
Asosiasi 'Fintech Lending' Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Asosiasi "Fintech Lending" Buka Suara Soal Pencabutan Izin Usaha TaniFund

Whats New
Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Pihak Minimarket Diminta Ikut Tanggung Jawab Keamanan Parkir, Asosiasi: Kami Sudah Pasang CCTV dan Beri Peringatan

Whats New
Pasar Kripto 'Sideways', Simak Tips 'Trading' untuk Pemula

Pasar Kripto "Sideways", Simak Tips "Trading" untuk Pemula

Earn Smart
Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Sederet Langkah Kemenhub Pasca Kasus Kekerasan di STIP Jakarta

Whats New
Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 10 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 10 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru Pada Jumat 10 Mei 2024

Spend Smart
Gandeng BUMDes, Anak Usaha SMGR Kembangkan Program Pengelolaan Sampah

Gandeng BUMDes, Anak Usaha SMGR Kembangkan Program Pengelolaan Sampah

Whats New
Daftar 27 Bandara Baru yang Dibangun Selama Pemerintahan Presiden Jokowi

Daftar 27 Bandara Baru yang Dibangun Selama Pemerintahan Presiden Jokowi

Whats New
Harga Bahan Pokok Jumat 10 Mei 2024, Harga Ikan Kembung Naik

Harga Bahan Pokok Jumat 10 Mei 2024, Harga Ikan Kembung Naik

Whats New
Ini Program Pertagas yang Dinilai Dapat Menggerakkan Perekonomian Masyarakat Desa

Ini Program Pertagas yang Dinilai Dapat Menggerakkan Perekonomian Masyarakat Desa

Whats New
Kenaikan BI Rate Jadi 6,25 Persen Tidak Perlu Dikhawatirkan

Kenaikan BI Rate Jadi 6,25 Persen Tidak Perlu Dikhawatirkan

Whats New
6 Instrumen Keuangan yang Cocok untuk Membangun Dana Darurat

6 Instrumen Keuangan yang Cocok untuk Membangun Dana Darurat

Spend Smart
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com