Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Komoditas Melorot, Penyaluran Kredit Terganggu

Kompas.com - 11/12/2014, 14:55 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkapkan perekonomian Indonesia tahun depan masih akan dibayangi dengan perekonomian global yang belum menunjukkan kepastian.

"Pada tahun depan yang dihadapi perbankan tidaklah ringan. Ekonomi global akan terus mewarnai perkembangan ekonomi kita," ujar Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK, Nelson Tampubolon, Jakarta, Kamis (11/12/2014).

Dengan kondisi tersebut, diperkirakan akan mempengaruhi penyaluran kredit perbankan di sektor korporasi. Hal ini terutama diakibatkan harga komoditas dunia yang menurun dan berdampak pada komoditas dalam negeri.

Nelson pun melihat harga komuditas menurun masih akan berlanjut hingga tahun depan. "Segmentasi akan mempengaruhi pola pertumbuhan ekonomi negara berkembang. Trend penurunan komoditas dunia diprediksi masih terus berlanjut di 2015, dan dapat mempengaruhi likuiditas dan kredit bank," ujarnya. (Seno Tri Sulistiyono)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com