Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andalan Finance Dapat Pembiayaan Rp 100 Miliar dari Bank J Trust

Kompas.com - 12/07/2017, 14:05 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Andalan Finance Indonesia (AFI) menyepakati fasilitas kredit revolving sebesar Rp 100 miliar dari PT Bank J Trust Indonesia Tbk. Ini merupakan kesepakatan fasilitas kredit keenam antara kedua belah pihak.

“Kerja sama ini merupakan kali keenam antara Bank J Trust dengan AFI, di mana total fasilitas kredit yang telah diberikan Bank J Trust kepada AFI adalah sebesar Rp 930 miliar," kata Managing Director of Finance & Planning Bank J Trust Helmi A Hidayat dalam pernyataan resmi, Rabu (12/7/2017).

Sementara itu, Presiden Direktur AFI Frans F Rundengan menyatakan, pihaknya kembali mendapat kepercayaan dari pihak Bank J Trust untuk menerima fasilitas pembiayaan.

“Kepercayaan segenap pemangku kepentingan merupakan hal yang penting bagi kami. Dalam waktu dekat ini, AFI akan kembali mendapatkan tambahan dana pinjaman sindikasi yang akan mencapai Rp 1,5 triliun sebagai bukti kepercayaan para rekanan bank terhadap kinerja AFI,” ucap Frans.

Hingga akhir Juni 2017, AFI telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 2,4 triliun. Angka ini meningkat 47,9 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

Realisasi tersebut telah mencapai 61 persen dari target pembiayaan hingga akhir tahun 2017.

Komposisi pembiayaan mobil bekas mencapai sebesar 75 persen, sedangkan sisanya sebesar 25 persen merupakan pembiayaan mobil baru yang bersumber dari penjualan mobil merek Toyota melalui jaringan kelompok usaha sendiri, Nasmoco.

AFI dan Nasmoco merupakan bagian dari kelompok usaha PT Industri dan Perdagangan Bintraco Dharma Tbk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com