Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Bogor, BNI Pamer "SimPel" dan "e-Warong KUBE" ke Ratu Belanda

Kompas.com - 31/08/2016, 13:31 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk memamerkan program Tabungan Simpanan Pelajar (SimPel) dan Warung Gotong Royong Elektronik Kelompok Usaha Bersama (e-Warong KUBE) kepada Ratu Maxima dari Kerajaan Belanda.

Kedua program ini merupakan dua terobosan terbaru yang dibangun pemerintah Indonesia bekerja sama dengan lembaga perbankan dalam meningkatkan inklusivitas masyarakat dalam menjangkau layanan keuangan. 

Ratu Maxima mengunjungi terobosan BNI, yakni tabungan SimPel dan e-Warong KUBE BNI di Bogor, Jawa Barat, Rabu (31/8/2016).

BNI sukses menggulirkan program Tabungan SimPel dengan membuka sekitar 400 rekening di SMP Negeri 1 Bogor.

Ratu Maxima mendapat kesempatan untuk menyaksikan proses siswa saat menabung di fasilitas BNI Layanan Gerak (BLG), kemudian meninjau kegiatan belajar dan mengajar di sekolah tersebut, serta berdialog dengan siswa-siswi di sana. 

Setelah itu, Ratu Maxima diajak untuk mengunjungi salah satu bukti terobosan yang dicapai Indonesia dalam menyalurkan bantuan sosial atau subsidi secara digital di e-Warong KUBE. 

Layanan ini dikelola oleh Ibu Mulyani di Kelurahan Sempur, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat.

Ratu Maxima mendapatkan penjelasan mengenai e-Warong KUBE. Bahwa dari sebuah warung kecil yang  dikelola dengan cara koperasi, masyarakat dapat memperoleh layanan kombo.

Misal, mulai dari layanan membuka rekening tabungan, menampung bantuan sosial atau subsidi dari pemerintah, hingga membeli barang-barang kebutuhan pokok dengan harga subsidi. 

Sampai 18 Agustus 2016, jumlah rekening BNI SimPel reguler telah mencapai lebih dari 65 ribu rekening yang tersebar pada siswa-siswi yang bersekolah di 755 sekolah di seluruh Indonesia.

Adapun jumlah rekening BNI SimPel untuk Program Indonesia Pintar telah mencapai lebih dari 576.300 rekening yang mencakup murid-murid yang bersekolah di lebih dari 12.300 sekolah. 

Sementara itu, jumlah e-Warong KUBE yang telah dibuka oleh BNI hingga saat ini mencapai 17 warung.

BNI merupakan bank yang paling awal merealisasikan pembentukan e-Warong KUBE bersama Kementerian Sosial RI mulai dari Malang, Sidoarjo, Mojokerto,Surabaya, Jakarta, Solo, Boyolali, Semarang, Yogyakarta, Kulon Progo, dan Bogor.   

Kompas TV 4 Bank BUMN Kompak Garap E-Toll
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Whats New
Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Whats New
Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Whats New
Pasokan Gas Alami 'Natural Decline', Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Pasokan Gas Alami "Natural Decline", Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Whats New
BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Peringati Hari Buruh, SP PLN Soroti soal Keselamatan Kerja hingga Transisi Energi

Peringati Hari Buruh, SP PLN Soroti soal Keselamatan Kerja hingga Transisi Energi

Whats New
Cara Pasang Listrik Baru melalui PLN Mobile

Cara Pasang Listrik Baru melalui PLN Mobile

Work Smart
Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol

Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol

Whats New
Bahlil Dorong Kampus di Kalimantan Jadi Pusat Ketahanan Pangan Nasional

Bahlil Dorong Kampus di Kalimantan Jadi Pusat Ketahanan Pangan Nasional

Whats New
Luhut Sebut Starlink Elon Musk Segera Meluncur 2 Minggu Mendatang

Luhut Sebut Starlink Elon Musk Segera Meluncur 2 Minggu Mendatang

Whats New
Kenaikan Tarif KRL Jabodetabek Sedang Dikaji, MTI Sebut Tak Perlu Diberi Subsidi PSO

Kenaikan Tarif KRL Jabodetabek Sedang Dikaji, MTI Sebut Tak Perlu Diberi Subsidi PSO

Whats New
Bahlil Ungkap 61 Persen Saham Freeport Bakal Jadi Milik Indonesia

Bahlil Ungkap 61 Persen Saham Freeport Bakal Jadi Milik Indonesia

Whats New
Cadangan Beras Pemerintah 1,6 Juta Ton, Bos Bulog: Tertinggi dalam 4 Tahun

Cadangan Beras Pemerintah 1,6 Juta Ton, Bos Bulog: Tertinggi dalam 4 Tahun

Whats New
Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Intip Rincian Permendag Nomor 7 Tahun 2024 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor, Berlaku 6 Mei 2024

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com