Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mentan: Tidak Selamanya Harga Naik Tinggi karena Suplai Kurang

Kompas.com - 24/08/2015, 11:20 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com -Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengatakan, harga komoditas tinggi bukan semata-mata karena pasokan kurang, melainkan terutama karena penyebaran komoditas yang kurang merata.

"Tidak selamanya harga naik menjulang tinggi karena suplai kurang," katanya usai mengunjungi bazar produk pertanian, Kementerian Pertanian, Jakarta, Senin (24/8/2015).

Ia menyebutkan, selama ini sejumlah harga komoditas naik seperti bawang merah dan cabai, dapat diatasi tanpa harus mengimpor.  "Cabai, bawang, itu pasokannya ada, tapi tidak tersebar. Apa benar kita impor? Tidak. Harga beras naik di Februari 30 persen tapi kita tidak impor. Orang yang tidak paham begitu harga naik di kepala ialah pasokan kurang," ujarnya.

Harga cabai yang berada di kisaran Rp 60.000 per kilogram atau lebih yang terjadi di sejumlah daerah di Indonesia seperti Jawa Timur maupun harga bawang merah yang sempat naik di kisaran Rp 30.000 pada Maret 2015, juga dapat distabilkan tanpa harus mengimpor.

"Kita baru bekerja beberapa bulan, harga naik. Bawang merah, tapi berhasil tanpa impor," tuturnya.

Menurut dia, pengamat maupun masyarakat diharapkan dapat melihat persoalan kenaikan harga secara menyeluruh bukan langsung menyimpulkan kenaikan harga karena pasokan yang kurang.

Untuk itu, ia mengatakan, dalam mendorong penyebaran komoditas dan ketersediaan pasokan maka toko tani murah menjadi solusi ke depan.

"Kita buat solusi permanen, setiap titik pasar strategis kita buat pasar tani," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian Spudnik Sujono mengatakan, produk pertanian selama ini dikuasai pedagang sehingga margin harga kerap ditentukan pedagang.

"Ini kan kejadiannya kan dari tahun ke tahun. Jadi, saya bilang saya langsung turun ke semua lokasi tempat usaha tani itu, produk hasil itu sudah dikuasai pedagang," ucapnya.

Dengan demikian, lanjutnya, pemerintah seharusnya sejak awal mendorong jangan sampai harga terus-menerus diatur oleh pedagang.

"Kalau beginikan kalau (harga diatur) pedagang kan mau-maunya pedagang. Petani mengeluh terus, pak saya jual cabai Rp 17.000 per kilogram kok bapak (pedagang) di sana bisa Rp 40.000 per kilogram, bisa Rp 55.000 per kilogram, Rp 56.000 per kilogram, saya (petani) jualnya hanya Rp 20.000 per kilogram, artinya menikmati untung itu pedagang," ungkapnya.

Ia mengatakan, selama ini pedagang mengambil keuntungan yang jauh lebih besar dibandingkan petani. "Delta margin antara petani dengan delta margin pedagang itu lebih tinggi, lebih besar di pedagang. Ini yang harus kita benahi ke depan," katanya.

Untuk itu, ia mengatakan, toko tani murah dapat diwujudkan sebagai solusi untuk menstabilkan harga, yang mana menjadi media untuk mendorong transaksi normal dan rantai distribusi yang tidak terlalu panjang sehingga harga itu tidak berbeda jauh antara petani dan pedagang.

"Toko tani murah diharapkan di semua provinsi, ada di daerah-daerah, pasar-pasar sentra menjadi perhatian," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SYL Gunakan Anggaran Kementan untuk Pribadi, Stafsus Sri Mulyani: Tanggung Jawab Masing-masing Kementerian

SYL Gunakan Anggaran Kementan untuk Pribadi, Stafsus Sri Mulyani: Tanggung Jawab Masing-masing Kementerian

Whats New
Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Saat Sri Mulyani Sampai Turun Tangan Urusi Kasus Alat Tunanetra SLB yang Tertahan Bea Cukai

Whats New
Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Emiten Manufaktur Kosmetik VICI Catat Pertumbuhan Laba Bersih 20 Persen Menjadi Rp 47,1 Miliar pada Kuartal I-2024

Whats New
Jalankan Fungsi Perlindungan Masyarakat, Bea Cukai Banten Berantas Peredaran Barang Ilegal

Jalankan Fungsi Perlindungan Masyarakat, Bea Cukai Banten Berantas Peredaran Barang Ilegal

Whats New
Impor Bahan Baku Tepung Kini Cukup dengan Dokumen Laporan Surveyor

Impor Bahan Baku Tepung Kini Cukup dengan Dokumen Laporan Surveyor

Whats New
BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

BUAH Bakal Tebar Dividen, Ini Besarannya

Whats New
Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Kementerian ESDM Tetapkan Harga Biodiesel Naik Jadi Rp 12.453 Per Liter

Whats New
Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup Sampai Hari Ini

Whats New
Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Turun, Inflasi April 2024 Capai 3 Persen

Whats New
Harga Tiket Kereta Api 'Go Show' Naik Mulai 1 Mei

Harga Tiket Kereta Api "Go Show" Naik Mulai 1 Mei

Whats New
SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

SMGR Kantongi Laba Bersih Rp 471,8 Miliar pada Kuartal I-2024 di Tengah Kontraksi Permintaan Semen Domestik

Whats New
Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di Bank Mandiri hingga BRI

Whats New
Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Kasbon Digital Dinilai Bisa Jadi Solusi agar Karyawan Terhindar dari Pinjol

Whats New
Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Pendapatan Usaha Garuda Indonesia Tumbuh 18 Persen di Kuartal I-2024

Whats New
Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Kuartal I-2024, Emiten Sawit Sumber Tani Agung Resources Cetak Pertumbuhan Laba Bersih 43,8 Persen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com