Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bambang Brodjonegoro Raih Penghargaan "Finance Minister of The Year 2015"

Kompas.com - 24/03/2015, 10:34 WIB
Estu Suryowati

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Bambang P.S. Brodjonegoro yang baru empat bulan menjabat sebagai Menteri Keuangan Republik Indonesia memperoleh peringkat kedua Finance Minister of the Year 2015 versi FinanceAsia.

Penghargaan ini diberikan berdasarkan kontribusi Menteri Keuangan di negara-negara Asia Pasifik antara lain dalam mengelola anggaran, kebijakan fiskal, pembangunan pasar modal, dan reformasi struktural untuk menghadapi tantangan ekonomi di tahun 2015 yang semakin sulit.

Dalam keterangan resmi Kementerian Keuangan yang diterima Kompas.com, Selasa (24/3/2015), disebutkan penghargaan ini diberikan kepada Bambang P.S. Brodjonegoro atas kesuksesan yang telah diraih sebagai Menteri Keuangan Republik Indonesia sejak November 2014.

"Walau dalam waktu yang sangat singkat, beliau telah mengambil beberapa kebijakan penting, salah satunya adalah dengan memangkas subsidi bahan bakar minyak," tulis Kemenkeu.

Pada kesempatan yang sama, Menteri Keuangan Republik Indonesia juga menghadapi perlambatan ekonomi dan penurunan harga komoditas pada sektor energi, meskipun demikian rasio utang terhadap Produk Dalam Negeri (GDP) Indonesia menurun.

Gebrakan ini menambah ketersediaan dana tunai yang diarahkan untuk belanja infrastruktur. Pemberi penghargaan, FinanceAsia merupakan lembaga penerbitan terkemuka di bidang keuangan dan pasar modal di Asia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com