Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jokowi Saksikan Penandatanganan "Financial Closing", Enam Proyek Infrastruktur Ini Resmi Dimulai

Kompas.com - 09/06/2016, 15:00 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Joko Widodo menyaksikan penandatanganan "financial closing" enam proyek infrastruktur, di Istana Negara, Jakarta, Kamis (9/6/2016) pagi. Dengan penandatanganan ini, proyek-proyek tersebut resmi dimulai.

Enam proyek yang dimaksud adalah PLTU Batang, Tol Manado-Bitung (Sulawesi), Tol Balikpapan-Samarinda (Kalimantan), Tol Pandaan-Malang (Jawa Timur), Tol Serpong-Balaraja (Banten), dan Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung (Sumatera).

Dalam laporan yang disampaikan Menteri Koordinator Perekonomian Darmin Nasution, lima dari enam proyek tersebut menggunakan skema kerja sama antara pemerintah dan badan usaha.

"Sementara itu, hanya satu proyek yang merupakan penugasan kepada BUMN, yaitu jalan tol di Sumatera, Terbanggi Besar-Kayu Agung," ujar Darmin.

"Hal ini menunjukkan komitmen pemerintah untuk mendukung penyediaan infrastruktur yang melibatkan badan usaha swasta ataupun BUMN," lanjut dia.

PLTU Batang

PLTU Batang, Jawa Tengah, atau dikenal dengan Central Java Powerplan, adalah proyek kerja sama pertama antara pemerintah dan badan usaha Pemerintah Jepang di sektor ketenagalistrikan di Indonesia.

Total dana investasi proyek itu adalah 4,2 miliar dollar AS. Adapun kapasitas PLTU ini adalah 2 x 1.000 megawatt dan menggunakan teknologi ultrasuper critical yang lebih efisien dan ramah lingkungan.

"Dengan telah tercapainya 'financial closing' ini, pembangunan fisik proyek dapat segera dimulai dengan target operasional pada 2019," ujar Darmin.

Lima ruas tol baru

Darmin melanjutkan, lima proyek ruas tol yang akan dibangun memiliki panjang total 390 kilometer.

Rinciannya, Tol Manado-Bitung (Sulawesi) sepanjang 39 kilometer, Tol Balikpapan-Samarinda (Kalimantan) sepanjang 99 kilometer, Tol Pandaan-Malang (Jawa Timur) sepanjang 37 kilometer, Tol Serpong-Balaraja (Banten) sepanjang 30 kilometer, dan Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung (Sumatera) sepanjang 180 kilometer.

Darmin berharap, pembangunan lima proyek jalan tol yang memiliki total nilai investasi mencapai Rp 48,8 triliun ini mampu meningkatkan konektivitas antardaerah, menurunkan biaya logistik, meningkatkan daya saing, dan membuka lapangan pekerjaan.

"Intinya adalah untuk pengembangan wilayah dan pertumbuhan ekonomi demi kesejahteraan rakyat," ujar Darmin.

Kompas TV Tol Trans-Sumatera Tak Rampung saat Lebaran?
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pulihkan Bisnis, Investree Bakal Ganti Manajemen hingga Tagih Utang Peminjam

Pulihkan Bisnis, Investree Bakal Ganti Manajemen hingga Tagih Utang Peminjam

Whats New
Punya KPR BCA? Ini Cara Cek Angsurannya Lewat myBCA

Punya KPR BCA? Ini Cara Cek Angsurannya Lewat myBCA

Work Smart
APRIL Group Terjun ke Bisnis Kemasan Berkelanjutan, Salah Satu Investasi Terbesar di Sumatra dalam Satu Dekade

APRIL Group Terjun ke Bisnis Kemasan Berkelanjutan, Salah Satu Investasi Terbesar di Sumatra dalam Satu Dekade

BrandzView
Siap-siap, BSI Bakal Tebar Dividen Rp 855,56 Miliar

Siap-siap, BSI Bakal Tebar Dividen Rp 855,56 Miliar

Whats New
Kalbe Farma Umumkan Dividen dan Rencana 'Buyback' Saham

Kalbe Farma Umumkan Dividen dan Rencana "Buyback" Saham

Whats New
Pos Indonesia Ubah Aset Gedung Jadi Creative Hub E-sport

Pos Indonesia Ubah Aset Gedung Jadi Creative Hub E-sport

Whats New
IHSG Lanjutkan Kenaikan Tembus Level 7300, Rupiah Tersendat

IHSG Lanjutkan Kenaikan Tembus Level 7300, Rupiah Tersendat

Whats New
Pengusaha Korea Jajaki Kerja Sama Kota Cerdas di Indonesia

Pengusaha Korea Jajaki Kerja Sama Kota Cerdas di Indonesia

Whats New
Menko Airlangga Siapkan Pengadaan Susu untuk Program Makan Siang Gratis Prabowo

Menko Airlangga Siapkan Pengadaan Susu untuk Program Makan Siang Gratis Prabowo

Whats New
Enzy Storia Keluhkan Bea Masuk Tas, Stafsus Sri Mulyani: Kami Mohon Maaf

Enzy Storia Keluhkan Bea Masuk Tas, Stafsus Sri Mulyani: Kami Mohon Maaf

Whats New
Waskita Karya Optimistis Tingkatkan Pertumbuhan Jangka Panjang

Waskita Karya Optimistis Tingkatkan Pertumbuhan Jangka Panjang

Whats New
Apresiasi Karyawan Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan di Lingkungan Kerja

Apresiasi Karyawan Tingkatkan Keamanan dan Kenyamanan di Lingkungan Kerja

Whats New
Potensi Devisa Haji dan Umrah Capai Rp 200 Triliun, Menag Konsultasi dengan Sri Mulyani

Potensi Devisa Haji dan Umrah Capai Rp 200 Triliun, Menag Konsultasi dengan Sri Mulyani

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 68 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 68 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Whats New
MARK Tambah Jajaran Direksi dan Umumkan Pembagian Dividen

MARK Tambah Jajaran Direksi dan Umumkan Pembagian Dividen

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com