Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kembangkan Tanjung Api-Api, Pemerintah RI Jajaki Gandeng Dubai Ports

Kompas.com - 12/10/2015, 13:28 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Pengembangan kawasan ekonomi khusus Tanjung Api-Api di Sumatera Selatan rencananya bakal menggandeng operator pelabuhan kenamaan asal Timur Tengah, Dubai Ports Authority.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said menuturkan, penjajakan kerjasama dilakukan oleh kedua belah pemerintah, sebab Dubai Ports diyakini merupakan salah satu pengembang terbaik di bidang kepelabuhanan.

“Kita tahun Dubai Ports adalah salah satu operator infrastruktur pelabuhan terbaik di dunia. Di mana Presiden sangat terkesan dan ingin memanfaatkan kemajuan teknologi dan manajemen merek sebagai mitra kita,” ucap Sudirman, di Jakarta, Senin (12/10/2015).

Sudirman menuturkan, diskusi antara Pemerintah Daerah Sumatera Selatan dengan Dubai Ports masih berlangsung. Besarnya biaya yang akan dikeluarkan untuk pengembangan Tanjung Api-Api masih dalam perhitungan. Rencananya, besok Selasa (13/10/2015), pihak Dubai Ports akan meninjau kawasan yang terletak di Palembang itu.

Dari kunjungan tersebut diharapkan, kedua belah pihak dapat menyusun langkah-langkah persiapan untuk merealisasikan proyek Tanjung Api-Api. Sudirman dalam beberapa kali pertemuan dengan pihak Dubai mendapatkan informasi bahwa mereka akan lebih banyak berinvestasi di Indonesia, khususnya di sektor energi, infrastruktur pelabuhan, logistik, pangan, sampai pariwisata.

Dubai juga menyampaikan ketertarikan berinvestasi di kawasan industri. “Jadi, fokus mereka ada dua, (yang disampaikan) hari ini, pelabuhan dan kawasan industri,” terang Sudirman usai bertemu dengan Dubai Ports.

Sebagai informasi, saat ini sudah ada 8 wilayah yang ditetapkan sebagai kawasan ekonomi khusus di Indonesia, yaitu di Sei Mangkei, Maloy Batuta, Palu, Morotai, Tanjung Api-Api, Tanjung Lesung, Mandalika, serta Bitung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan Luhut ke Prabowo: Jangan Bawa Orang-orang 'Toxic' ke Dalam Pemerintah Anda

Pesan Luhut ke Prabowo: Jangan Bawa Orang-orang "Toxic" ke Dalam Pemerintah Anda

Whats New
Barang Bawaan Pribadi dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Ini Pesan Bea Cukai ke Jastiper

Barang Bawaan Pribadi dari Luar Negeri Tak Lagi Dibatasi, Ini Pesan Bea Cukai ke Jastiper

Whats New
Bangun Pemahaman Kripto di Tanah Air, Aspakrindo dan ABI Gelar Bulan Literasi Kripto 2024

Bangun Pemahaman Kripto di Tanah Air, Aspakrindo dan ABI Gelar Bulan Literasi Kripto 2024

Rilis
Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Terbitkan Permentan Nomor 1 Tahun 2024, Mentan Pastikan Pupuk Subsidi Tepat Sasaran

Whats New
Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Resmi Kuasai 100 Persen Saham Bank Commonwealth, OCBC NISP Targetkan Proses Merger Selesai Tahun Ini

Whats New
Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi 'Trading'

Sucor Sekuritas Ajak Masyarakat Belajar Investasi lewat Kompetisi "Trading"

Earn Smart
Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Kunker di Jateng, Plt Sekjen Kementan Dukung Optimalisasi Lahan Tadah Hujan lewat Pompanisasi

Whats New
Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Sudah Masuk Musim Panen Raya, Impor Beras Tetap Jalan?

Whats New
Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Bank Sentral Eropa Bakal Pangkas Suku Bunga, Apa Pertimbangannya?

Whats New
Pasokan Gas Alami 'Natural Decline', Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Pasokan Gas Alami "Natural Decline", Ini Strategi PGN Jaga Distribusi

Whats New
BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

BTN Pastikan Dana Nasabah Tidak Hilang

Whats New
Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Kartu Prakerja Gelombang 67 Resmi Dibuka, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Work Smart
Peringati Hari Buruh, SP PLN Soroti soal Keselamatan Kerja hingga Transisi Energi

Peringati Hari Buruh, SP PLN Soroti soal Keselamatan Kerja hingga Transisi Energi

Whats New
Cara Pasang Listrik Baru melalui PLN Mobile

Cara Pasang Listrik Baru melalui PLN Mobile

Work Smart
Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol

Bicara soal Pengganti Pertalite, Luhut Sebut Sedang Hitung Subsidi untuk BBM Bioetanol

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com