Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bank-bank BUMN Berbagi Tugas Sosialisasikan Amnesti Pajak di Luar Negeri

Kompas.com - 21/07/2016, 10:00 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bank-bank Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merencanakan sinergi untuk sosialisasi program amnesti pajak di luar negeri.

Dengan banyaknya kantor cabang yang ada di luar negeri, bank-bank pelat merah berbagi tugas dalam sosialisasi program amnesti pajak agar lebih efisien waktu dan tenaga.

"Tokyo dan Seoul kami serahkan (tugas sosialisasi) ke BNI, nanti Bank BUMN lainnya ikut bersama," kata Ketua Umum Himpunan Bank-bank Milik Negara (Himbara), Asmawi Syam dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi XI DPR-RI, Jakarta, Rabu (20/7/2016).

Selain itu, PT Bank Rakyat Indonesia akan menjadi penanggung jawab sosialisasi program amnesti pajak di New York, dan Singapura.

Sedangkan PT Bank Mandiri Tbk akan menjadi penanggung jawab sosialisasi program amnesti pajak di London dan Shanghai.

Direktur Utama BRI itu menambahkan, Bank Himbara sudah mempersiapkan diri untuk sosialisasi program amnesti pajak.

"Masalah contact center 24 jam, petugasnya sudah kami didik, kami training," ucap Asmawi.

Bank -bank Himbara juga menyediakan helpdesk bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Pajak, Kementerian Keuangan. Selain itu, kantor-kantor cabang utama di kota-kota besar juga sudah diberikan pelatihan.

Pelatihan juga diberikan kepada kantor cabang pembantu khususnya untuk BRI, untuk memfasilitasi peserta UMKM.

"Kami tinggal menunggu waktu (eksekusi program). Kalau kami lihat saat sosialisasi di Surabaya kemarin, itu membuka optimisme kepada kami. Dari 2.000 undangan, yang hadir sampai 2.700," imbuh Asmawi.

"Terakhir kemarin kami sosialisasi di sebuah hotel, undangan yang disebarkan 160, yang hadir 240, dan para hadirin bertanya dengan sangat detil," pungkasnya.

Kompas TV Pengampunan Pajak Akan Dimulai Senin Depan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

OJK Cabut Izin Usaha PT BPR Dananta Kabupaten Kudus

OJK Cabut Izin Usaha PT BPR Dananta Kabupaten Kudus

Whats New
Di Perda Klungkung, Justru Bukan Warung Madura yang Dilarang Buka 24 Jam, tapi Ritel Modern

Di Perda Klungkung, Justru Bukan Warung Madura yang Dilarang Buka 24 Jam, tapi Ritel Modern

Whats New
Harga BBM Vivo dan BP Kompak Naik Per 1 Mei 2024, Cek Rinciannya!

Harga BBM Vivo dan BP Kompak Naik Per 1 Mei 2024, Cek Rinciannya!

Whats New
Gerakan Serikat Buruh Minta Prabowo Cabut UU Cipta Kerja, Ini Alasannya

Gerakan Serikat Buruh Minta Prabowo Cabut UU Cipta Kerja, Ini Alasannya

Whats New
Emiten Menara Telko Tower Bersama Catatkan Pendapatan Rp 1,7 Triliun Per Kuartal I 2024

Emiten Menara Telko Tower Bersama Catatkan Pendapatan Rp 1,7 Triliun Per Kuartal I 2024

Whats New
Kinerja 2023 'Kinclong', Emiten TI ATIC Sasar Pasar Baru Konsultasi Cloud pada 2024

Kinerja 2023 "Kinclong", Emiten TI ATIC Sasar Pasar Baru Konsultasi Cloud pada 2024

Whats New
Bela Warung Madura, Menteri Teten: Jangan Sampai Tersisih oleh Ritel Modern

Bela Warung Madura, Menteri Teten: Jangan Sampai Tersisih oleh Ritel Modern

Whats New
Info Lengkap Mata Uang Riyal ke Rupiah

Info Lengkap Mata Uang Riyal ke Rupiah

Whats New
Hindari Macet Demo Buruh 1 Mei, KAI Ubah Operasional 12 Kereta Api

Hindari Macet Demo Buruh 1 Mei, KAI Ubah Operasional 12 Kereta Api

Whats New
Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Mengenal Mata Uang Israel dan Nilai Tukarnya ke Rupiah

Whats New
Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Duduk Perkara soal Warung Madura Diimbau Tak Buka 24 Jam, Berawal dari Keluhan Minimarket

Whats New
Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Rabu 1 Mei 2024

Harga Emas Antam: Detail Harga Terbaru pada Rabu 1 Mei 2024

Spend Smart
Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Harga Emas Terbaru 1 Mei 2024 di Pegadaian

Spend Smart
7 Bandara Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

7 Bandara Ditutup Sementara akibat Erupsi Gunung Ruang, 50 Penerbangan Terdampak

Whats New
Harga Bahan Pokok Rabu 1 Mei 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Harga Bahan Pokok Rabu 1 Mei 2024, Harga Daging Ayam Ras Naik

Whats New
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com